Gedung Eks Matahari Banceuy Akan Dijadikan Mall dan Hotel Lagi Mulai 2023 Mendatang

- 1 April 2022, 08:45 WIB
Gedung Eks Matahari Banceuy Akan Disulap jadi Mal Mewah, Yana: Setelah 2 Tahun, Kini Dikelola Pemkot Bandung
Gedung Eks Matahari Banceuy Akan Disulap jadi Mal Mewah, Yana: Setelah 2 Tahun, Kini Dikelola Pemkot Bandung /Humas Bandung/

Gedung eks Matahari ini akan dikelola bersama PT 8 Property Indonesia selaku mitra Pemkot Bandung.

Serupa dengan Yana, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bandung, Ema Sumarna menuturkan, proses dan rangkaian panjang rencana pengelolaan gedung ini sudah dilalui sesuai ketentuan yang berlaku.

"September 2019, gedung yang dikenal dengan Matahari Banceuy, kami sebut akhirnya kembali ke pangkuan pertiwi. Sesuai dengan ketentuan yang ada, kita sudah melahirkan Perda nomor 12 tahun 2018 tentang Pengelolaan Barang Milik Daerah," ungkap Ema.

Baca Juga: Ini Alasan Pemerintah Menunjuk Maudy Ayunda Sebagai Juru Bicara untuk Presidensi G20 Indonesia

Sebelumnya, lanjut Ema, Pemkot Bandung juga telah melakukan proses perhitungan kelayakan bangunan dan verifikasi ulang data-data administrasi terkait.

"Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) dan Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman, Pertanahan dan Pertamanan (DPKP3) Kota Bandung sudah melakukan verifikasi juga," tuturnya.

Sedangkan Direktur 8 Property, Joseph Patrick Siwemole mengatakan, meski waktu yang ditempuh untuk akhirnya bisa resmi mengelola bangunan ini bersama, pihaknya akan terus menyelesaikan kewajiban yang telah disepakati.

Baca Juga: Kedua Anak Ridwan Kamil Meneruskan Jejak Sang Ayah Serta Kakek dan Neneknya Berkuliah di ITB

"Perjalanan ini tidaklah mudah, apalagi diikuti pandemi Covid-19 yang tidak habis-habis. Kita semua akan berusaha untuk mengembangkan gedung eks Matahari Banceuy bagi masyarakat," ucap Joseph.***

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x