Diskominfo Kota Bandung Sinkronkan Layanan Telepon Gawat Darurat 112

- 10 Februari 2022, 18:30 WIB
Diskominfo Kota Bandung Sinkronkan Layanan Telepon Darurat 112, Kamis 10 Februari 2022
Diskominfo Kota Bandung Sinkronkan Layanan Telepon Darurat 112, Kamis 10 Februari 2022 /Diskominfo Kota Bandung.

PRFMNEWS - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Bandung sinkronkan layanan telepon gawat darurat 112.

Sebab situasi kegawatdaruratan memerlukan penanganan segera dan efisien karena menyangkut nyawa manusia, ketertiban umum, dan kepentingan masyarakat.

Perlu adanya koordinasi yang solid antar pemangku kepentingan kagawatdaruratan.

Seperti diketahui, Pemerintah Kota Bandung melalui PT Jasnita Telekomindo Tbk. membangun Layanan Nomor Panggilan Darurat 112 yang merupakan layanan yang dapat digunakan saat terjadi keadaan darurat dengan menghubungi nomor 112 yang akan terhubung dengan Pusat Panggilan Darurat (Call Center 112) secara Gratis untuk masyarakat Kota Bandung.

Baca Juga: Sandiaga Uno Berharap Ajang MotoGP Bisa Membuka Peluang Kerja Bagi Masyarakat

Sekertaris Diskominfo Kota Bandung Dicky Wishnumulya berharap, dengan adanya forum ini dapat menyinergikan kinerja antara semua OPD termasuk relawan yang hadir yang selalu aktif dalam masalah kegawat daruratan di Kota Bandung.

"Kita mengumpulkan semua petugas dari SKPD atau OPD yang selama ini berkoordinasi terkait kegawat daruratan untuk menyamakan visi dengan 112," ucapnya.

la berharap, dengan adanya layanan kegawatdaruratan 112, masyarakat mengoptimalkan nomer telepon panggilan darurat.

"Dengan adanya pengaduan yang berawal dari Masyarakat, kinerja dan sinergi OPD menjadi lebih optimal," imbuhnya.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x