Wali Kota Bandung Oded M Danial Inisiasi Gerakan Bandung Berbagi

- 22 Juli 2021, 07:12 WIB
Salah satu paket makanan yang dibagikan lewat program Bandung Berbagi
Salah satu paket makanan yang dibagikan lewat program Bandung Berbagi /Humas Pemkot Bandung

PRFMNEWS - Di tengah situasi sulit seperti saat ini, banyak warga yang mengalami kesulitasn ekonomi. Oleh karenanya, Wali Kota Bandung Oded M Danial tergerak untuk merogoh kocek pirbadinya untuk membantu warga melalui gerakan Bandung Berbagi.

Gerakan Bandung Berbagi ini akan menyediakan sebanyak 10.000 paket makanan yang akan dibagikan selama 5 hari melalui Bandung Economic Empowerment Center (BEEC). Selanjutnya, BEEC akan bekerja sama dengan para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) untuk menyediakan paket makanan yang akan dibagikan.

Pembagian makanan dalam gerakan Bandung Berbagi ini dimulai di Kelurahan Cibangkong, Kecamatan Batununggal, Rabu 21 Juli 2021.

Baca Juga: Kemendagri Minta Pemda Ciptakan Budaya Inovasi dan Lakukan Upgrade dan Update Inovasi Daerah

"Ambil secukupnya, ingat saudaramu yang belum dapat. Donasi satu bungkus nasi bisa membuat saudaramu bahagia," demikian slogan gerakan Bandung Berbagi.

Menurut Ketua BEEC, Ujang Koswara, BEEC akan merangkul pelaku UMKM Kota Bandung untuk menyediakan makanan siap saji.

“Karena banyak UMKM juga yang terdampak. Jadi yang membuat katering makanan bisa oleh UMKM terdekat. Ini gerakan dari mereka oleh mereka dan untuk mereka,” tuturnya.

Pria yang akrab disapa Uko itu mengatakan, gerakan Bandung Berbagi sebetulnya telah dilakukan oleh masyarakat Kota Bandung khususnya di Kelurahan Cibangkong Kecamatan Batununggal.

Akan tetapi Mang Oded selaku wali kota menginginkan gerakan tersebut terus masif dan ditiru oleh semua warganya. Oleh karenanya, secara pribadi ia menyumbang Rp50 juta.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x