BMKG Prakirakan Cuaca Esktrem Landa Bandung Hingga Sebulan ke Depan

- 11 April 2021, 15:41 WIB
Situasi hujan lebat di jalan Tol Cipularang, Minggu 11 April 2021 siang
Situasi hujan lebat di jalan Tol Cipularang, Minggu 11 April 2021 siang /Twitter @EndanB82



PRFMNEWS - Prakirawan cuaca BMKG Bandung, Muhammad Iid memprakirakan cuaca ekstrem berpotensi melanda Bandung Raya hingga sebulan ke depan.

Menurutnya, cuaca ekstrem di Bandung Raya terjadi karena saat ini memasuki musim pancaroba yaitu peralihan dari musim penghujan ke musim kemarau.

"Potensi cuaca ekstrem seperti hujan lebat disertai es dan angin kencang ini masih bisa terjadi di sepanjang masa transisi pancaroba," kata Iid saat On Air di Radio PRFM 107.5 News Channel, Minggu 11 April 2021.

Baca Juga: Bandung Raya Dilanda Hujan Lebat dan Angin Kencang Siang Ini, BMKG Beberkan Penyebabnya

Baca Juga: Ujungberung Diterjang Hujan Angin, Atap Rumah Warga Ini Sampai Terbang

 

 

Selain karena masa peralihan musim, cuaca ekstrem di Bandung juga terjadi seiring dengan siklon tropis seroja yang mulai menjauhi wilayah Indonesia.

Kemudian juga karena kondisi kelembaban di Bandung.

"Kondisi kelembaban juga relatif lembab, sehingga masih ada poteni hujan," kata dia.

Selain itu, Iid menyampaikan tren ketika memasuki musim pancaroba adalah cuaca yang cenderung ekstrem yang dapat dilihat dari gejala dan kondisi cuaca saat ini.

Baca Juga: Respon Survey IPO, Kemendagri: Motivasi untuk Kinerja Lebih Baik

Baca Juga: Link Streaming Persib vs Persebaya Perempat Final Piala Menpora 2021

Cuaca ekstrem yang terjadi di Jawa Barat dan Bandung Raya ini meliputi hujan deras yang disertai kilat atau petir maupun angin kencang.

“Jadi perlu diantisipasi terhadap potensi-potensi turun hujan dengan intensitas ringan hingga sedang kadang lebat dengan disertai petir atau kilat dan angin yang memang secara umum karakteristik cuaca di periode transisi ini ada gejala cuaca yang bisa menimbulkan cuaca ekstrem,” tutupnya.***

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x