Flyover Jalan Jakarta-Supratman Mulai Diuji Coba, Oded: Semoga Jalan Baru Membawa Semangat Baru

- 8 Desember 2020, 09:36 WIB
Sejumlah kendaraan melintasi flyover Jalan Jakarta - Jalan Supratman, Kota Bandung, Senin 7 Desember 2020.
Sejumlah kendaraan melintasi flyover Jalan Jakarta - Jalan Supratman, Kota Bandung, Senin 7 Desember 2020. /Pikiran-rakyat.com/Armin Abdul Jabbar/

PRFMNEWS - Jalan layang atau Flyover Jalan Jakarta - Jalan Supratman yang melintang di atas Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung telah rampung dikerjakan. Saat ini pihak kepolisian dan Dinas Perhubungan (Dishub) tengah melakukan uji coba operasional flyover tersebut.

Uji coba dilakukan selama dua hari pada Senin 7 Desember 2020 hingga hari ini, Selasa 8 Desember 2020.

Wali Kota Bandung Oded M Danial berharap jalan layang ini memberikan semangat baru. Selain itu dia pun berharap flyover ini memberikan pencapaian-pencapaian baru di kota Bandung.

Baca Juga: Ini 35 Besar Indonesian Idol Special Season yang Akan Tampil di Eliminasi 3 Malam Ini

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Oded Mohamad Danial (@mangoded_md)

"Semoga jalan baru membawa semangat baru, pencapaian-pencapaian baru karena di jalan lancar teu kaburu buru," ungkap Oded dalam instagram @mangoded_md Senin kemarin.

Terkait ujicoba pada hari pertama, Kepala Bidang Manajemen Transportasi dan Parkir Dishub Kota Bandung, Khairul Rijal mengatakan, semuanya berjalan dengan baik.

Menurut dia, arus lalu lintas terlihat lebih baik dari sebelumnya setelah adanya flyover ini. Namun dia memastikan tetap akan melakukan evaluasi.

Baca Juga: Doni Monardo Ajak Masyarakat Tidak Jalan-Jalan Saat Libur Natal dan Tahun Baru

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x