Uji Coba Flyover Jalan Jakarta-Supratman Hari Ini Dinilai Cukup Berhasil

- 7 Desember 2020, 20:45 WIB
Kondisi flyover di simpang Jalan Jakarta-Jalan Supratman dilihat dari udara.
Kondisi flyover di simpang Jalan Jakarta-Jalan Supratman dilihat dari udara. //Dok. DBMPR Jabar

PRFMNEWS - Uji coba flyover Jalan Jakarta-Supratman Kota Bandung yang digelar pagi tadi, Senin 7 Desember 2020 dinilai cukup efektif mengurangi kemacetan.

Pemerintah Kota Bandung akan melanjutkan uji coba hari terakhir pada esok hari dengan skema satu arah menuju Jalan Supratman pukul 06.00-09.00 WIB dan 15.00 - 19.30 WIB.

"Pola pagi sudah didapatkan ideal, yang cukup membuat arus lalu lintas lebih baik dari sebelumnya, dan kami anggap tadi pagi cukup berhasil, jadi sampai jam 9 pagi akan kami evaluasi lagi," ujar Kepala Bidang Manajemen Transportasi dan Parkir Dishub Kota Bandung, Khairul Rijal saat on air di Radio 107,5 PRFM News Channel, Senin 7 Desember 2020.

Baca Juga: Dilakukan Hari Ini dan Esok, Rekayasa Lalin Uji Coba Flyover Jalan Jakarta Berlangsung Hingga Malam

Rijal mengakui memang sempat terjadi sendatan arus lalu lintas, tapi hal itu wajar karena masih banyak kendaraan yang mulai beradaptasi dengan flyover baru tersebut.

Pihaknya juga sudah melakukan survei baik traffic counting, survei kecepatan, dan wawancara ke beberapa warga soal tanggapannya terkait flyover Jalan Jakarta-Supratman.

"Sejauh ini kami rasa semua kendaraan bisa mengalir, tidak ada terjadi stuck berenti total, kalau pun ada perlambatan lebih kepada volume kendaraan yang tinggi, dan masih banyak yang meraba-raba," sambungnya.

Untuk mengurangi kepadatan tersebut, pihaknya mencoba memaksimalkan durasi traffic light (lampu lalu lintas) di persimpangan Cicadas-Kiaracondong (di bawah flyover Pelangi), lalu menerapkan contra flow Jalan Bogor-Jakarta-flyover Antapani, hingga menutup median jalan di persimpangan Jalan Ahmad Yani-Cikutra.

Baca Juga: Update Data Covid-19 Kota Bandung 7 Desember, Penambahan Kasus Sembuh Lebih Tinggi Ketimbang Positif

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x