Momen Imlek 2023, Ada Pertunjukan Barongsai di Kebun Binatang Bandung Selama 2 Hari, Ini Jadwalnya

26 Januari 2023, 07:30 WIB
Kebun Binatang Bandung. /Diskominfo Kota Bandung.

PRFMNEWS – Manajemen Kebun Binatang Bandung menghadirkan pertunjukan Barongsai untuk menghibur pengunjung pada momen Tahun Baru Imlek 2023 atau 2574 Kongzili.

Pertunjukan Barongsai di Kebun Binatang Bandung atau Bandung Zoo ini dijadwalkan digelar dua hari pada akhir Januari 2023.

Manager Komunikasi Kebun Binatang Bandung Sulhan Syafi'i mengatakan, pagelaran Barongsai pada momen Imlek ini akan berlangsung pada Sabtu dan Minggu, 28 dan 29 Januari 2023.

Baca Juga: Jadwal Pertunjukan Barongsai di Kota Bandung Hari Ini Hingga Februari 2023

Sulhan menjelaskan alasan pertunjukan Barongsai baru akan digelar di Kebun Binatang Bandung atau tidak bertepatan dengan hari H Imlek tahun ini yang jatuh pada 22 Januari 2023.

“Acara yang seharusnya diadakan pada hari H Imlek, digeser seminggu setelah hari H untuk mengurai kepadatan pengunjung. Langkah ini dilakukan karena khawatir jumlah pengunjung terlalu padat bila digelar pada hari H,” katanya, Rabu 25 Januari 2023.

Sulhan melanjutkan, selain menggelar pertunjukan Barongsai, dalam menyambut Imlek tahun ini, Kebun Binatang Bandung juga menghiasi jalur utama menggunakan lampion.

“Agar lebih semarak, kita juga tempatkan lampion merah di sejumlah titik jalur utama,” ucapnya.

Baca Juga: Tak Lama Lagi Sumedang Bakal Punya Ikon Baru, Ridwan Kamil: Beken Sedunia, Kalahkan Patung Liberty

Ditambahkan Sulhan, selama libur Imlek 2023 ini jumlah pengunjung yang datang ke Kebun Binatang Bandung meningkat cukup signifikan dibanding libur biasa.

“Pada Sabtu, 21 Januari tercatat 1.300 pengunjung, Minggu, 22 Januari sebanyak 3.100 pengunjung, dan Senin pada cuti bersama tercatat 2.100 pengunjung,” paparnya.

“Alhamdulillah ternyata pengunjung yang datang ke Kebun Binatang Bandung melampaui target yang dipatok sebelumnya yaitu sebanyak 6.000 orang,” imbuhnya.

Mengetahui jumlah pengunjung yang masih tinggi tersebut, Sulhan menyatakan itu menjadi salah satu bukti bahwa Kebun Binatang Bandung masih menjadi salah satu tujuan wisata favorit warga baik dari dalam maupun luar daerah.

Baca Juga: Yana Mulyana Ajak Masyarakat Ikut dalam Mengamankan dan Menertibkan Kota Bandung

“Secara nyata, di parkiran tamu datang dari berbagai daerah. Kendaraan yang mereka gunakan hanya sekira 40 persen yang berplat nomor Bandung. Sisanya, berasal dari Jakarta, Bogor, Subang, Purwakarta, dan daerah lain nya,” ujarnya.

Bagi masyarakat yang datang ke Kebun Binatang Bandung, juga bisa menikmati atraksi satwa yang rutin ada di panggung utama kawasan Bandung.

Juga bisa memberi pakan berbagai satwa seperti binturong, jenis-jenis rusa, burung-burung dan juga jerapah.

Sedangkan jenis satwa yang bisa dipakai untuk berfoto adalah ular, binturong, dan juga beberapa jenis burung.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Tags

Terkini

Terpopuler