8 Tempat Makan Legendaris yang Tetap Eksis di Bandung, Ada yang Berusia Hampir Satu Abad!

- 19 September 2022, 13:30 WIB
Warung Kopi Purnama Bandung diisukan tutup gara-gara adanya kasus  positif Covid-19
Warung Kopi Purnama Bandung diisukan tutup gara-gara adanya kasus positif Covid-19 /instagram.com/warungkopipurnama

PRFMNEWS - Bukan rahasia lagi jika Bandung dikenal sebagai salah satu surga kuliner yang jadi tujuan wisata kuliner wisatawan dari berbagai wilayah. Namun tahukah kamu bahwa bukan hanya cafe instagramable dengan view menarik yang bisa ditemui di Bandung?

Ada banyak restoran jadul nan legendaris yang masih buka hingga sekarang, menyajikan makanan dan minuman dengan rasa yang tak berubah selama puluhan tahun bahkan hingga satu abad.

Berikut adalah tempat-tempat di mana kamu bisa merasakan kuliner klasik di Bandung, saksi bisu perjalanan kuliner Kota Kembang hingga populer seperti satu ini:

Baca Juga: 7 Rekomendasi Celana Jeans Merek Lokal dengan Kualitas Internasional yang Bisa Bikin Kamu Tambah Keren

1. Warung Kopi Purnama (sejak 1930)

Warung Kopi Purnama sudah berdiri sejak tahun 1930. Saat itu, pemiliknya, Purnama, hanya membuka kedai kopi sederhana di rumahnya. Menyajikan kopi ala Cina dengan cita rasa yang khas, kedai kopi ini menjadi populer di kalangan penduduk setempat dan dapat bertahan hingga saat ini.

Kini, kedai kopi tersebut telah dikelola oleh generasi ke-3 Purnama. Meski telah melewati beberapa generasi, kedai kopi ini masih mempertahankan rasa aslinya. Menu legendaris dari tempat ini adalah roti dengan selai kaya homemade dan kopi susu. Tempat ini juga memberikan sensasi nongkrong di era vintage berkat interiornya yang klasik.

Alamat: Jalan Alkateri No.22, Braga, Kecamatan Sumur Bandung, Kota Bandung.

Jam Operasional: Buka setiap hari, pukul 06.30–21.00

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x