Joan Mir Juara Dunia, Ini Tabel Klasemen Sementara MotoGP, Valentino Rossi Ada di Posisi 15

- 16 November 2020, 08:34 WIB
Ilustrasi MotoGP.*
Ilustrasi MotoGP.* /PRFM

PRFMNEWS - Juara Dunia Moto GP 2020 akhirnya direngkuh oleh pebalap Suzuki Joan Mir.

Finish di posisi 7 pada balapan seri Valencia kemarin sudah cukup mengamankan posisi pebalap asal Spanyol itu untuk mengunci gelar juara dunia.

Poin 171 milik Joan Mir sudah tak mungkin terkejar lagi dari pesaing terdekatnya yakni pebalap Petronas Yamaha SRT Franco Morbidelli yang kemarin memenangi seria Valencia.

Sementara itu rekan satu tim Joan Mir di tim Suzuki Ecstar, Alex Rins untuk sementara berada di posisi 3 klasemen. Dia masih berpeluang merebut posisi runner up pada GP Portugal pada 22 November mendatang.

Baca Juga: Joan Mir, Sang Jawara MotoGP 2020 yang Baru Menangi Satu Kali Balapan

The Doctor Valentino Rossi yang absen pada dua seri balapan karena terpapar Covid-19 harus rela berada di posisi 15 tabel klasemen.

Berikut adalah klasemen sementara pebalap Moto GP dengan Joan Mir sebagai juara dunia:

Baca Juga: Menaker Ida Fauziyah Pastikan Tak Tunda Pencairan Termin 2 BLT BPJS Ketenagakerjaan Rp600 Ribu

1. Joan Mir 171 poin
2. Franco Morbidelli 142 poin
3. Alex Rins 138 poin
4. Maverick Vinales 127 poin
5. Fabio Quartararo 125 poin
6. Andrea Dovizioso 125 poin
7. Pol Espargaro 122 poin
8. Jack Miller 112 poin
9. Takaaki Nakagami 105 poin
10. Miguel Oliveira 100 poin
11. Brad Binder 87 poin
12. Danilo Petrucci 78 poin
13. Johann Zarco 71 poin
14. Alex Marquez 73 poin
15. Valentino Rossi 62 Poin
16. Francesco Bagnaia 47 poin
17. Aleix Espargaro 34 poin
18. Carl Crutchlow 29 poin
19. Iker Lecuona 27 poin
20. Stefan Bradl 18 poin
21. Bradley Smith 12 poin
22. Tito Rabat 10 poin
23. Michele Pirro 4 poin
24. Lorenxo Savadori 0 poin***

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x