Shafira Ika Putri Absen Merumput di Piala Asia Wanita 2022, Ini 23 Pemain Timnas Putri yang Siap Berlaga

- 13 Januari 2022, 14:45 WIB
Timnas Putri Indonesia saat ini bertengger di peringkat 94 FIFA. Apakah ini peringkat terbaik atau justru jadi yang terburuk Timnas Putri Indonesia?
Timnas Putri Indonesia saat ini bertengger di peringkat 94 FIFA. Apakah ini peringkat terbaik atau justru jadi yang terburuk Timnas Putri Indonesia? /Instagram/shalika.aurelia/

PRFMNEWS - Sebanyak 23 pemain Timnas Wanita Indonesia siap berangkat ke India untuk berlaga di Piala Asia Wanita AFC 2022 pada 20 Januari sampai 6 Februari 2022.

Namun sayangnya, sosok andalan Timnas Wanita Indonesia yakni Shafira Ika Putri dipastikan absen tak ikut bertanding dalam Piala Asia Wanita AFC edisi ke-20 tahun ini.

Shafira Ika Putri memang menjadi langganan Garuda Pertiwi yang memegang andil sebagai bek kanan.

Ia pernah tampil apik di babak Kualifikasi Piala Asia 2022 lalu bersama pasukan Timnas Putri lainnya. Pemain Arema FC Women tersebut tampil di dua duel menghadapi Singapura.

Baca Juga: Kadinkes Kota Bandung Tegaskan Belum Punya Tiket Booster Belum Bisa Vaksin Booster

Melansir PMJ News pada Kamis 13 Januari 2022, alasan Shafira tak diikutkan dalam daftar pemain di Piala Asia Wanita AFC 2022 lantaran kondisi tubuh yang tidak bugar.

Meski demikian, pelatih Timnas Wanita Indonesia Rudy Eka Priyambada memastikan tim Garuda Pertiwi tetap akan bertanding dengan sejumlah pemain kunci lainnya.

Mereka antara lain, Zahra Muzdalifah, Tia Darti, dan Baiq Amiatun.

Adapun nama-nama baru yang dibawa, seperti Remini Rumbewas yang tampil memukau di ajang PON Papua lalu.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x