Paul Munster Tegaskan Tidak Ada Pemain Bintang di Bhayangkara FC

- 28 Februari 2020, 09:35 WIB
PELATIH Bhayangkara FC, Paul Munster.*
PELATIH Bhayangkara FC, Paul Munster.* /LIGA-INDONESIA.CO.ID

 

BANDUNG, (PRFM) - Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster tegaskan bahwa tidak ada pemain bintang dalam timnya. Ia bahkan tak menyebut timnya dengan sebutan The Dream Team.

Sebutan The Dream Team muncul ketika Bhayangkara FC banyak memboyong pemain berlabel bintang. Nama-nama besar seperti Andik Vermansyah, Ezechiel N'douasel, dan Renan Silva menjadi rekrutan tim yang bermarkas di Jakarta Selatan itu.

Baca Juga: Ini Nih 6 Penyebab Susah Tidur Padahal Lagi Capek-capeknya

“Saya lelah soal orang-orang bilang tim kita tim bintang, saya tegaskan di sini, tidak ada pemain, kita tidak punya pemain bintang, di sini adalah tentang tim, itu yang terpenting,” kata Munster.

Baca Juga: Tanpa Hingar Bingar, Persela Sambut Liga 1 2020

“Saya tidak tahu dari mana label itu datang kepada Bhayangkara FC, saya tidak dengar label itu ada di Bali United, Persipura, Persija," lanjutnya

BERTEMPAT di Auditorium PTIK, Kebayoran Baru, DKI Jakarta, Senin (24/2), Bhayangkara FC menggelar peluncuran tim dan jersey.*
BERTEMPAT di Auditorium PTIK, Kebayoran Baru, DKI Jakarta, Senin (24/2), Bhayangkara FC menggelar peluncuran tim dan jersey.* BHAYANGKARA-FOOTBALLCLUB.COM


“Di sini tidak ada pemain bintang, kalau orang mengerti ini lah Bhayangkara FC yang lebih mementingkan tim dibandingkan pemain dan mereka tidak tahu itu,” tambahnya.

Baca Juga: ASITA Jabar: Ada Cara Lain untuk Promosikan Pariwisata Indonesia Selain Memakai Jasa Influencer

Bhayangkara FC akan memulai perjalannya di Liga 1 2020 ketika menghadapi Persiraja Banda Aceh di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Sabtu (29/2/2020) besok. Tiga poin menjadi target untuk bisa dibawa pulang ke ibukota.

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: Liga 1 Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x