Fasilitas Kesehatan di Jakarta Disiagakan Tangani Pasien Akibat Udara Tak Sehat

- 18 Agustus 2023, 12:30 WIB
Ilustrasi polusi udara di Jakarta.
Ilustrasi polusi udara di Jakarta. /Antara/Aditya Pradana Putra/

PRFMNEWS - Kualitas udara di Jakarta kini sedang menjadi sorotan karena dalam beberapa hari terakhir kualitas udara di Jakarta masuk dalam kategori tidak sehat.

Karena kondisi ini, Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta memastikan bahwa semua fasilitas kesehatan di Jakarta mulai dari puskesmas kelurahan, puskesman kecamatan, hingga RSUD sudah siaga memberikan layanan 24 jam bagi pasien akibat udara tidak sehat.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta Ani Ruspitawati mengatakan, gangguan kesehatan pada manusia disebabkan oleh multifaktor yang masing-masing berperan dan saling mempengaruhi.

Baca Juga: Kurangi Polusi Udara, Begini Mekanisme WFH Pegawai dan PJJ Anak Sekolah dari Pemprov DKI Jakarta

Kata dia, seseorang yang menjadi sakit dipengaruhi oleh faktor manusia, lingkungan, dan agent (seperti bakteri, virus, jamur dan lain-lainnya), sehingga polusi udara bukanlah penyebab tunggal yang berdampak terhadap gangguan kesehatan masyarakat di Jakarta.

Adapun penyakit yang ditimbulkan karena polusi udara belum termasuk kategori darurat. Hal itu disimpulkan salah satunya dengan melihat tren kasus penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) yang tidak mengalami kenaikan drastis.

“Data kesakitan terhadap penyakit yang berhubungan dengan kualitas udara tidak sehat, yaitu ISPA, pneumonia, asma, dan lainnya, secara umum saya bisa sampaikan, untuk tahun 2023, tren kesakitannya tidak berbeda dengan jumlah kasus sebelum pandemi,” ujar Ani Kamis, 17 Agustus 2023.

Baca Juga: Idris Yakin Kualitas Udara di Kota Depok Masih Aman dari Polusi

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x