DPR Diajak Luhut untuk Ikut Uji Coba Kereta Cepat Jakarta Bandung

- 9 Juni 2023, 19:40 WIB
Polisi dan TNI amankan jalur Kereta Cepat Jakarta Bandung
Polisi dan TNI amankan jalur Kereta Cepat Jakarta Bandung /Dok Polda Jabar

“Jadi KCIC ini saya pikir kita nggak usah dengar sana sini, tadi mengenai negosiasi, mengenai bunga, mengenai yang lain, semua undercontrol (terkendali). Kita kerjain semua dengan detail, dengan teamwork yang baik. Jadi jangan dari kita sendiri membuat hoaks mengenai ini. Tidak ada yang masalah sampai hari ini, semua terkendali mengenai itu,” paparnya.

Luhut turut memastikan operasional kereta cepat Jakarta-Bandung akan terintegrasi LRT Jabodebek dan TransJakarta.

Baca Juga: Jaga Ketertiban, 40 Zona di Bandung Wetan ini Dilarang Jadi Lokasi Parkir Kendaraan

Luhut menyebut nantinya ketiga transportasi itu akan terintegrasi sehingga memudahkan penumpang yang akan ke Bandung lewat kereta cepat.

“Jadi ini nanti terintegrasi bapak ibu sekalian. Jadi kalau ada di luar bicara bicara tidak terintegrasi, tidak betul. Ini menjadi mass LRT. Jadi orang datang dengan LRT, turun di situ dan nanti naik kereta cepat ke Bandung. LRT juga demikian, akan jalan terus sampai nanti masuk ke busway. Jadi semua ini tiga moda transportasi kami buat terintegrasi,” katanya.

Meski begitu, Luhut mengakui di awal-awal masih ada masalah soal LRT Jabodebek. Tapi dia memastikan telah dilakukan perbaikan dan kalibrasi. Ia meyakinkan operasi transportasi yang hampir seluruhnya diisi komponen lokal itu akan berjalan dengan baik.

“Memang betul kemarin waktu Presiden naik masih ada meleset 30 cm. Tapi kita kalibrasi, saya pikir sekarang ini sudah semua jalan. Saya mohon dukungan bapak ibu sekalian,” ucapnya.***

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x