Polisi Tutup Akses Masuk Tol Cikampek dari Arah Tol Dalam Kota dan Tol Tanjung Priok

- 6 Mei 2022, 14:24 WIB
Foto Udara Gerbang Tol Cikampek.
Foto Udara Gerbang Tol Cikampek. /Antara/M Risyal Hidayat

PRFMNEWS - Polda Metro Jaya telah menutup jalur kendaraan dari arah Tol Dalam Kota dan Tol Priok yang akan menuju arah timur lewat Tol Cikampek.

Penutupan jalur kendaraan tersebut sudah dilakukan pada hari ini Jumat, 6 Mei 2022 mulai pukul 10.45 WIB.

"Iya benar, pukul 10.45 WIB Tol Cikampek ditutup dari arah Tol Dalam Kota dan Tol Priok. Penutupan akan dilakukan di Cawang," kata Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo, yang dikutip dari PMJNEWS hari ini.

Baca Juga: Heboh Harga Tiket Masuk Pantai Pangandaran Ditutupi Stiker, Ternyata Begini Penjelasan Disparbud

Sambodo mengungkapkan, bahwa penutupan lajur kendaraan menuju tol Cikampek mengurangi arus kendaraan ke arah timur.

Diketahui, arus kendaraan yang dari arah timur masih terhitung tinggi. Maka dari itu Polda Metro Jaya menetapkan penutupan lajur kendaraan yang menuju Cikampek.

"Penutupan dilakukan untuk mengurangi arus ke arah timur yang masih cukup tinggi," terangnya.

Baca Juga: Bekerja di Hari Libur Nasional ? Begini Ketentuan Upah Lemburnya

Ada juga akses ke arah timur lewat tol Jakarta-Cikampek masih dibuka.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah