Jokowi Ungkap 2 Kunci Utama dalam Penanganan Covid-19 di Indonesia

- 20 Juli 2021, 09:07 WIB
Ilustrasi Covid-19. Berikut ini update data terbaru penularan virus corona di Indonesia per hari ini
Ilustrasi Covid-19. Berikut ini update data terbaru penularan virus corona di Indonesia per hari ini /Dok PRFM.

PRFMNEWS - Presiden Joko Widodo mengungkap 2 kunci dalam penanganan pandemi covid-19 di Indonesia.

Selain percepatan vaksinasi, kunci lain dalam penanganan covid-19 adalah kedisiplinan protokol kesehatan.

"Kuncinya hanya 2 saat ini, pertama mempercepat vaksinasi, yang kedua kedisplinan protokol kesehatan," kata Jokowi dalam arahannya kepada seluruh kepala daerah se-Indonesia pada Senin 19 Juli 2021 malam kemarin.

Baca Juga: Pelajari, Ini Loh Pentingnya Software Akuntansi Online dalam Bisnis

Jokowi berpesan kepada seluruh kepala daerah baik itu gubernur, bupati dan wali kota berasama jajaran Forkopimnda untuk serius dalam dua hal ini.

Dia pun memastikan pemerintah pusat akan memberikan dukungan penuh terhadap dua hal ini.

Baca Juga: Oded Kirim Surat ke Pemerintah Pusat yang Berisi Suara Warga Kota Bandung yang Tolak Perpanjangan PPKM Darurat

Baca Juga: Hingga Bulan Ini, Realisasi Belanja Anggaran Daerah Ternyata Masih Rendah

"Kepada gubernur, bupati, dan wali kota yang didukung oleh Forkopimda betul-betul semua fokus dan bertanggung jawab dalam hal ini, pemerintah pusat akan memberikan dukungan," sebutnya.

Dia pun mengingatkan pentingnya manajemen lapangan mulai dari tingkat tertinggi hingga tingkat aparat desa atau kelurahan serta harus bisa melibatkan tokoh masyarakat dan tokoh agama.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x