Pemerintah Luncurkan Program Literasi Digital Nasional, Jokowi: Makin Banyak Masyarakat Melek Digital

- 20 Mei 2021, 13:24 WIB
Tangkapan layar peluncuran program Literasi Digital Nasional
Tangkapan layar peluncuran program Literasi Digital Nasional /Kanal Youtube Sekretariat Presiden

PRFMNEWS - Pemerintah meluncurkan program Literasi Digital Nasional hari ini, Kamis 20 Mei 2021.

Melalui kanal Youtube Sekretariat Preseiden, Jokowi ingin memastikan bahwa masyarakat dapat meningkatkan pengetahuan mengenai platform digital atau melek digital.

Presiden mengatakan, internet harus mampu meningkatkan produktifitas masyarakat. Demikian pula UMKM, yang harus segera masuk ke platform digital untuk memperluas jangkauannya.

Baca Juga: Info Cuaca BMKG: Kelembapan Udara Kota Bandung Dukung Peluang Hujan Intensitas Ringan Sore Nanti

"Internet harus mampu meningkatkan produktivitas masyarakat, membuat UMKM naik kelas, perbanyak UMKM on boarding ke platform e-commerce sehingga internet bisa memberi nilai tambah ekonomi bagi seluruh lapisan masyarakat. Literasi digital adalah kerja besar, pemerintah tidak bisa bekerja sendirian. Perlu mendapatkan dukungan seluruh komponen bangsa agar semakin banyak masyarakat yang melek digital,"

Dalam kesempatan tersebut Jokowi juga menekankan, adanya tantangan di ruang digital yang saat ini membayang-banyangi masyarakat.

Mulai dari konten negatif, hoax, penipuan, perjudian, ekspliotasi seksual anal, perundungan siber, ujaran kebencian, termasuk radikasilasi berbasis digital.

Baca Juga: Mobil Box Tersangkut Dahan Pohon di Cikutra Bandung, Satu Motor Dua Gerobak dan Kanopi Warung Rusak

Baca Juga: Pasca-Idulfitri Harga Kepokmas Kota Bandung Relatif Normal, Harga Bawang Merah dan Cabai Merah Turun

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: YouTube Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x