Pendaftaran SNMPTN 2021 Dibuka Hari Ini Pukul 15.30 WIB, Ini Hal Penting yang Harus Dilakukan Saat Mendaftar

- 15 Februari 2021, 11:57 WIB
Ilustrasi SNMPTN. Syarat dan aturan pendaftaran yang sudah dibukan bulan ini
Ilustrasi SNMPTN. Syarat dan aturan pendaftaran yang sudah dibukan bulan ini /Instagram/@ltmptofficial

PRFMNEWS - Pendaftaran Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2021 dibuka mulai hari ini Senin 15 Februari 2021 pukul 15.30 WIB.

Ketua Pelaksana Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) Budi Prasetyo Widiobroto mengatakan, pendaftaran SNMPTN dibuka sampai 24 Februari 2021.

Dia mengatakan, pihaknya sudah memberikan kesempatan kepada sekolah untuk menyiapkan persyaratan sebelum proses pendaftaran SNMPTN 2021 dibuka.

Baca Juga: BMKG Sebut Bandung Raya Berpotensi Hujan Lebat Sore Nanti

Baca Juga: Dibuka Mulai Hari Ini, Simak 7 Langkah Pendaftaran SNMPTN 2021

Kesempatan tersebut di antaranya memberi waktu lebih kepada sekolah untuk mendaftarkan siswa yang eligible di Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS).

"Untuk jalur SNMPTN ini kita sudah beri kesempatan lebih dengan perpanjangan waktu," kata Budi saat On Air di Radio PRFM 107.5 News Channel, Senin 15 Februari 2021.

Baca Juga: Daftar 10 Kecamatan di Kota Bandung dengan Kasus Aktif Covid-19 Tertinggi per Minggu 14 Februari 2021

Baca Juga: Update 14 Februari 2021, Kasus Aktif Covid-19 di Kota Bandung Berjumlah 1.001 Kasus

Hingga pengisian PDSS ditutup, jumlah sekolah yang telah melakukan finalisasi data sebanyak 21.253, dan siswa yang dinyatakan eligible sebanyak 837.387.

"Kalau dibandingkan tahun lalu, ada kenaikan sekitar 30%," lanjutnya.

Adapun langkah pendaftaran SNMPTN 2021 adalah sebagai berikut:

1. Siswa melakukan login di Portal LTMPT (portal.ltmpt.ac.id) menggunakan akun LTMPT (alamat email dan password) yang telah ter-registrasi,

2. Siswa mengisikan "Kelengkapan Data Orang Tua" pada halaman PROFIL,

3. Siswa melakukan pendaftaran SNMPTN dengan mengisikan pilihan prodi yang dipilih pada halaman PILIHAN,

Baca Juga: Sinetron Ikatan Cinta Hari Ini Senin 15 Februari Tayang di RCTI Pukul 19.30 WIB

4. Siswa mengisikan portofoilo (sesuai kebutuhan prodi),

5. Siswa mengisikan prestasi pada halaman PRESTASI (tidak wajib),

6. Siswa melakukan finalisasi pada halaman FINALISASI,

7. Siswa mengunduh dan mencetak kartu registrasi.***

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x