Singgung MUI, Menag Yaqut Cholil Harapkan Peran MUI Lebih Luas dan Tegas dalam Kawal Kerukunan

- 25 Desember 2020, 16:58 WIB
Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas mengucapkan "Selamat hari raya Natal 2020" kepada segenap umat Kristiani yang merayakan.*/
Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas mengucapkan "Selamat hari raya Natal 2020" kepada segenap umat Kristiani yang merayakan.*/ /Laman resmi Kementerian Agama RI

MUI, kata Gus Yaqut, juga menjadi bagian dari wajah keberagamaan masyarakat Indonesia yang sangat santun. MUI adalah representasi dari relasi ulama dan umara yang saling menghormati dan mengisi. Ada banyak moment di mana keduanya saling mengisi, saling mengoreksi dan bahkan saling berbagi peran.

“Kita percaya MUI merupakan Khadimul Ummah Shadiqul Hukumah atau Pelayan Umat dan Mitra Pemerintah. Seluruh bangsa Indonesia tentunya akan menanti peran MUI ke depan,” sambungnya.

Baca Juga: Waduh, Kasus Positif Covid-19 di Indonesia Tembus 700 Ribu Lebih

Menag menegaskan bahwa pihaknya tak akan sungkan membuka kemitraan yang seluas-luasnya bersama MUI dalam membangun dan menjaga kerukunan. Kemenag juga telah menyiapkan beragam program pembangunan bidang agama.

“Persatuan akan semakin meneguhkan langkah kita dalam dakwah dan pembangunan. Karena itulah, kita harus terus bersinergi,” tandasnya.***

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x