Upacara 17 Agustus 2022, Ada Rekayasa Lalin Jalan Ditutup Sekitar Istana Negara Mulai Malam ini

16 Agustus 2022, 22:34 WIB
Istana Negara /

 

PRFMNEWS – Rekayasa lalu lintas (lalin) berupa penutupan jalan diberlakukan jelang Upacara HUT ke-77 Kemerdekaan RI di Istana Negara, Jakarta Pusat pada Rabu, 17 Agustus 2022 besok.

Sejumlah ruas jalan di sekitar Istana Negara dan Istana Merdeka ditutup sebelum Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI 17 Agustus 2022, hingga setelah Upacara Penurunan Bendera Merah Putih.

Jadwal penutupan jalan di sekitar Istana Negara selama Upacara HUT ke-77 Kemerdekaan RI berlaku mulai Selasa, 16 Agustus malam pukul 21.00 WIB sampai Rabu, 17 Agustus 2022 sore.

Baca Juga: Link Nonton Live Streaming Upacara 17 Agustus 2022 dan Acara Lain di Istana Merdeka Jam 08.00-17.00 WIB

Daftar ruas jalan yang ditutup di sekitar Istana Negara, yaitu kawasan Gambir, Patung Kuda, dan Harmoni adalah Jalan Medan Merdeka Utara, Barat, Timur, dan Selatan, Jakarta Pusat.

“Tanggal 17 kita siapkan rekayasa di sekitar Jalan Medan Merdeka,” kata Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Pusat Kompol Purwanta, dikutip prfmnews.id dari laman Korlantas Polri.

“Nanti jangan melintas di Jalan Medan Merdeka. Dari malamnya (tanggal 16 Agustus) pukul 21.00 WIB karena untuk pengamanan,” imbuhnya.

Baca Juga: Kapan Pendaftaran Upacara Virtual HUT Kemerdekaan ke-77 RI 17 Agustus 2022 Ditutup? Ini Jawaban Istana

Sementara itu, Ditlantas Polda Metro Jaya telah menyiapkan 500 Polisi Lalu Lintas untuk menjaga kelancaran lalin di lokasi upacara maupun kawasan lain yang terdampak oleh penutupan jalan.

Dirlantas Polda Metro Jaya Latif Usman memperkirakan, penutupan jalan di sekitar Istana Negara dan Istana Merdeka tidak akan menimbulkan kemacetan karena 17 Agustus adalah hari libur nasional.

"Besok hari libur mudah-mudahan arus lalu lintas tidak terlalu padat, ini yang menguntungkan kita. Masyarakat juga akan merayakan hari kemerdekaan di tempat masing-masing," ujarnya, dikutip prfmnews.id dari laman ANTARA.

Baca Juga: Dibuka Hari ini, Ini Cara, Syarat dan Link Daftar Upacara HUT ke-77 RI di Istana Negara

Pada rangkaian Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi dan Upacara Penurunan Bendera Merah Putih besok, anggota Paskibraka akan diturunkan secara penuh sesuai formasi 17-8-45.

Istana juga akan menyelenggarakan kirab atau arak-arakan Sang Saka Merah Putih dan Naskah Proklamasi dari Monumen Nasional (Monas) menuju Istana Merdeka.***

Editor: Rizky Perdana

Tags

Terkini

Terpopuler