Di Balik Peresmian Wajah Baru Sarinah Jakarta, Jokowi Ungkap Kesan Masa Kini dan Kenangan Saat Kecil

15 Juli 2022, 07:50 WIB
Presiden Jokowi pada Peresmian Transformasi Sarinah, di Gedung Sarinah, Jakarta Pusat, Kamis (14/07/2022) /Jay/Humas Setkab

PRFMNEWS - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan wajah baru pusat perbelanjaan Sarinah di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat pada Kamis, 14 Juli 2022.

Saat momen peresmian Sarinah Jakarta ini, Presiden Jokowi menyampaikan kesan dirinya melihat kondisi terkini pusat perbelanjaan bersejarah tersebut yang membuatnya terpukau.

Selain itu, Jokowi juga menceritakan kenangan menyenangkan masa kecil saat berkunjung ke Sarinah yang selalu dia ingat hingga kini.

“Alhamdulillah, hari ini bisa kita saksikan bersama wajah baru Sarinah. Sebuah ikon penting bangsa kita, yang merekatkan ingatan kita dari generasi ke generasi,” ujarnya.

Baca Juga: 70 Istilah Teka Teki MPLS Tugas Makanan, Ada Sayur Kamu Banget dan Singkong I Love U

Jokowi menuturkan, Sarinah punya nilai sejarah dan makna yang luar biasa. Gedung Sarinah, ujarnya, digagas oleh Presiden pertama RI Soekarno dengan misi besar yang sangat mulia.

Yaitu untuk kegiatan perdagangan produk lokal Indonesia. Jokowi pun menegaskan bahwa hal tersebut akan diteruskan.

“Saya tadi juga sangat senang sekali melihat produk-produk yang dikurasi dengan sangat teliti, dipajang, dipamerkan dengan penataan yang sangat detail sekali,” katanya.

Baca Juga: Ini Alasan Penggantian Dekoder CCTV Pos Satpam di Perumahan Polri Duren Tiga Pasca Polisi Tembak Polisi

Presiden pun mengingatkan, selain bangunan fisik dengan desain interior yang sangat cantik, pengelolaan Sarinah juga harus dioptimalkan untuk memberikan multiplier effect bagi perajin hingga produsen produk lokal yang punya kualitas sangat baik.

“Semangatnya, strateginya, komitmennya, cara kerjanya, semuanya memang harus diubah agar betul-betul Sarinah ke depan selalu dan menjadi ikon bangsa kita,” tuturnya.

Jokowi pun menyempatkan diri melihat langsung produk-produk yang dijual dan dipajang di Sarinah. Presiden menilai, produk-produk yang dijual memiliki kualitas sangat baik dan sepadan dengan harga jualnya.

“Tadi kita lihat sepatu yang kualitasnya sangat bagus sekali, harganya juga sangat mahal sekali. Enggak apa-apa, memang kualitasnya bagus, harganya harus mahal. Ada produk-produk tenun, ada produk-produk batik yang harganya juga mahal. Ya, memang harus mahal,” ujarnya.

Baca Juga: Sosialisasikan Pemutihan Pajak Kendaraan Jabar 2022, Uu Ruzhanul Ulum Berbagi Hadiah ke Warga Sukabumi

Jokowi menambahkan, membeli produk lokal berkualitas dengan harga sepadan tersebut akan memberikan kebanggaan tersendiri bagi konsumen.

Kemudian melansir ANTARA, Jokowi bercerita masa kecilnya di mana sang kakek pernah mengajaknya menggunakan eskalator di pusat perbelanjaan Sarinah kala itu.

"Saya ingat betul pada tahun '70-an saya diajak kakek saya datang di Sarinah ini. Mungkin pada tahun 1973—1974 dan saat itu (gedung) yang ada eskalatornya memang hanya di Sarinah. Saya naik, turun, naik, turun, senang sekali," akunya.

"Saya ingat betul. Inilah hal-hal yang meninggalkan memori yang mengesankan masyarakat dari daerah datang ke Jakarta pasti datang ke Sarinah," tambahnya.

Baca Juga: DPRD Kota Bandung Dorong Pemkot Lakukan Pengembangan Seni Budaya

Sejak beroperasi kembali pada 21 Maret 2022 total pengunjung Pusat Perbelanjaan Sarinah telah mencapai lima juta orang. Tercatat ada 500 UMKM yang menjajakan barang dagangannya di lokasi tersebut. ***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Tags

Terkini

Terpopuler