Penilaian SAKIP Turun, Mang Oded : Jangan Kajongjonan!

- 11 Februari 2020, 15:23 WIB
Oded ketika berbincang di Radio PRFM
Oded ketika berbincang di Radio PRFM /dok. PRFM

 

BANDUNG (PRFM),- Wali Kota Bandung Oded M. Danial menanggapi santai hasil penilaian Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) tahun 2020 Pemerintah Kota Bandung yang turun. Meski begitu, dirinya menegaskan agar setiap SKPD tidak bersantai-santai dengan kinerja tahun sebelumnya, dan segera melakukan perbaikan.

“Penilaian SAKIP ini turun, sebelum saya ke Jepang sudah dapat info itu. Yang pertama, saya tetap support teman-teman, jangan jadi alasan untuk semakin down, justru harus jadi sarana untuk evaluasi. Jadi sinyal, bahwa kita harus perbaiki dan jangan kajongjonan teuing, nanti jadi lebih nyungsep,” kata Oded ditemui di Balaikota Bandung, Selasa (11/2/2020).

Dalam pandangan Oded, penilaian SAKIP tahun ini beberapa kota lain pun ada yang mengalami penurunan. Informasi yang diperolehnya, perubahan sistem penilaian menjadi salah satu faktor adanya penurunan nilai. Meski begitu, Oded tidak akan berpegang sepenuhnya pada hasil penilaian tersebut, karena evaluasi kinerja ASN Pemkot rutin di lakukan.

“Karena di beberapa kota juga ada yang naik dan turun, tapi bagi mang Oded itu bukan segalanya dan hanya instrumental saja buat kita supaya kita jangan kajongjonan teuing,” jelas Oded

Mengenai evaluasi yang dilakukan, Oded mengatakan sudah ada beberapa laporan yang diterimanya terkait SKPD yang kinerjanya sedikit kendur. Masalah rapor merah atau hijau untuk SKPD, Oded mengatakan secara formal tidak ada, tetapi evaluasi bukan berarti tidak dilakukan.

“Sudah, tahun ini saja saya contoh misalnya di dinas-dinas yang besar programnya, sebelum saya ke jepang, meminta kepada semua skpd terutama dari sisi lelang, agar betul betul di kawal mereka untuk segera lapor ke ULP. Yah, namanya manusia pasti ada kalanya lalai, asal jangan kajongjonan teuing,” pungkas Oded

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah