10 Jenis Tanaman Hias Penyaring Udara di Dalam Ruangan, Salah Satunya Lidah Mertua yang Bikin Sejuk dan Nyaman

- 1 Oktober 2022, 10:11 WIB
ilustrasi lidah mertua
ilustrasi lidah mertua /Pixabay/Olena758

Sebenarnya orchids lebih baik dibiarkan saja dan disiram apabila tanahnya sudah benar-benar kering dan disimpan di tempat yang tidak terlalu terekspos matahari.

8. Sri Rejeki (Chinese evergreen)

Tanaman berdaun lebar dan bergelombang ini sangat efektif untuk menyaring polusi dalam ruangan, seperti formalin, benzena, dan trichloroethylene. Saat mekar, sri rejeki akan berbuah beri merah yang juga bisa menangkal zat polutan jahat.

Semakin lama kamu memelihara sri rejeki, akan semakin baik kerja tanaman ini untuk menumpas polusi.

9. Bunga Krisan (Chrysanthemum morifolium)

Penelitian NASA menyebutkan bahwa tanaman krisan adalah juaranya tanaman pembersih udara. Bunga krisan dapat menyerap amonia, benzena, formalin dan xylene dari udara ruangan.

Sebaiknya ditanam di luar sampai selesai bunganya mekar, lalu setelah itu baru dapat disimpan dalam ruangan.

10. Suplir (Maidenhair fern/Adiantum peruvianum)

Salah satu jenis tanaman paku modern ini sangat ampuh dalam membersihkan udara di dalam ruangan.

Meskipun begitu, perawatan tanaman ini cukup merepotkan karena harus dikeluarkan setiap 3 kali sehari untuk mendapatkan asupan cahaya yang cukup.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah