Gula Darah Turun Usai Makan 5 Buah ini, Nomor 4 Juga Ampuh Cegah Komplikasi Diabetes Kata dr. Fery Juliawan

- 26 Agustus 2022, 09:00 WIB
Daftar buah-buahan yang ampuh cegah komplikasi diabetes
Daftar buah-buahan yang ampuh cegah komplikasi diabetes /Pixabay / ignartonosbg.

PRFMNEWS – Healthy vlogger dokter Fery Juliawan membeberkan lima buah-buahan yang paling baik dan aman dimakan oleh penderita diabetes tanpa perlu takut memicu gula darah naik drastis.

Ada lima buah, kata dr. Fery Juliawan, yang paling baik dikonsumsi orang diabetes.

Bahkan salah satunya paling efektif bantu cegah risiko munculnya penyakit komplikasi bagi pemilik gula darah tinggi.

Baca Juga: Masterchef Indonesia Season 10 Buka Audisi Online, Berikut Cara Daftar dan Ketentuannya

Daftar lima buah boleh dikonsumsi penderita diabetes karena terbukti bantu turunkan gula darah hingga mengurangi risiko penyakit komplikasi yang diungkap dr. Fery Juliawan ini mudah ditemukan di pasaran.

Secara umum, lima buah yang baik dikonsumsi orang diabetes menurut dr. Fery Juliawan ini punya kandungan serat, vitamin dan antioksidan tinggi sehingga sangat efektif bantu mengontrol gula darah.

Berikut adalah 5 buah yang ampuh cegah komplikasi diabetes:

Baca Juga: Buah Ini Mampu Menurunkan Gula Darah dan Bisa Sekaligus Menggantikan Nasi Kata dr. Cahyo

1. Alpukat

Dokter Fery Juliawan mengatakan, alpukat mengandung lemak tak jenuh tinggi yang baik untuk mengontrol kadar gula darah berlebih.

“Kandungan zat aktif pada alpukat mampu meningkatkan fungsi hormon insulin,” ujarnya, dikutip prfmnews.id dari kanal YouTube Dokter Fery TV.

Jika hormon insulin bekerja dengan baik, maka kadar gula darah pun akan lebih terkontrol sehingga menurunkan risiko gula darah melonjak.

2. Kiwi

Buah satu ini mengandung vitamin A, C, E, kalium, kalsium, asam folat dan zat antioksidan lain yang baik bagi orang diabetes.

Selain itu, kiwi termasuk buah dengan indeks glikemik rendah sehingga mampu menyerap glukosa lebih lambat yang mengakibatkan gula darah tidak melonjak naik usai memakannya.

“Kiwi punya peranan dalam memperlambat laju penyerapan glukosa sehingga boleh dikonsumsi penderita diabetes,” ucap dr. Fery.

Baca Juga: Ini Daftar Makanan yang Mengandung Magnesium dan Berguna Mengontrol Gula Darah Pasien Diabetes

3. Apel

Apel mengandung banyak serat dan vitamin C cukup tinggi, serta tergolong makanan dengan indeks glikemik rendah yang tentu baik dikonsumsi oleh penderita diabetes.

“Konsumi buah apel kulitnya lebih baik jangan dikupas, cukup dibersihkan dulu. Pada kulit apel banyak mengandung antioksidan yang bermanfaat untuk kesehatan,” tuturnya.

4. Ceri

Kandungan antioksidan dalam buah ceri, tutur dr. Fery, memiliki peranan penting dalam meningkatkan sistem imunitas tubuh.

“Vitamin C dan polifenol di dalam ceri berperan sebagai anti inflamasi dan efektif mencegah terjadinya stres oksidatif yang dapat menimbulkan penyakit komplikasi dari diabetes,” bebernya.

5. Pir

Selain mengandung banyak serat, dr. Fery menyebut, pir juga miliki berbagai nutrisi baik untuk kesehatan tubuh, seperti vitamin C, B, K, dan magnesium.

“Pir juga termasuk makanan dengan indeks glikemik rendah sehingga baik dikonsumsi oleh penderita diabetes,” ujarnya.

Baca Juga: Harga Telur Ayam Naik di Atas Rp30 Ribu, Kapan Turun dan Normal Lagi? Begini Jawaban Zulkifli Hasan

Itulah daftar buah-buahan yang paling cocok dikonsumsi penderita diabetes karena bisa bantu menurunkan sekaligus mengontrol kadar gula darah tetap normal.

Meski aman, dr. Fery Juliawan menyarankan buah-buahan tersebut tidak dikonsumsi berlebihan agar khasiat kesehatan yang diperoleh semakin maksimal, termasuk cegah gula darah naik drastis.

Cukup makan buah-buahan tersebut sesuai kebutuhan dan bisa dikonsumsi secara bergantian setiap harinya. ***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x