Baik untuk Kesehatan Otak dan Jantung Hingga Buat Wajah Glowing, dr. Zaidul Akbar Sarankan Rutin Konsumsi Ini

17 Juni 2022, 14:30 WIB
Rahasia wajah glowing dan putih berseri ala dr. Zaidul Akbar. /Tangkapan layar YouTube/Bisikan.com

PRFMNEWS - Ada banyak sekali jenis susu yang bisa kita konsumsi, salah satunya susu yang berbahan dasar kacang-kacangan.

Sama halnya dengan susu sapi susu berbahan dasar kacang-kacangan ini juga memiliki khasiat untuk kesehatan.

Adapun jenis susu kacang ini menurut dr. Zaidul Akbar seperti kacang almond, pistachio, walnut dan hazelnut.

“Manfaat kesehatan susu yang berbahan dasar kacang-kacangan untuk kesehatan jantung dan otak,” jelas dr. Zaidul Akbar seperti yang dikutip prfmnews.id instagram pribadi dr. Zaidul Akbar pada Jumat 17 Juni 2022.

Baca Juga: Penyakit Hati Berlemak, Sering Dikira Sakit Asam Lambung, dr. Ema Sebutkan 9 Gejala Awal Fetty Liver

Praktisi herbal tersebut mengatakan bahwa jenis susu kacang-kacangan tersebut memiliki banyak sekali sumber protein, asam amino serta mineral yang baik.

Tidak hanya baik bagi kesehatan jantung serta otak, minum susu yang berbahan kacang-kacangan ini juga baik untuk seseorang yang menderita stroke dan bisa membuat suara menjadi bagus.

Lebih lanjut, dr. Zaidul Akbar juga mengatakan susu berbahan dasar kacang-kacangan ini juga baik dikonsumsi sebagai pengganti susu dairy anak-anak.

Susu kacang-kacangan ini bisa membuat otak lebih cerdas dan sehat.

Baca Juga: Line Up Indonesia Open 2022, Empat Wakil Indonesia Siap Bertanding di Babak Perempat Final

Untuk membuat susu kacang ini cukup mudah yaitu cukup blend semua kacang almond, Pistachio, walnut dan hazelnut lalu haluskan kemudian saring.

Untuk pemanisnya bisa tambahkan madu atau kismis. Walau terbilang mahal, namun susu yang berbahan dasar almond, Pistachio, walnut dan hazelnut ini sesuai dengan khasiatnya.

Dokter Zaidul Akbar juga menambahkan bahwa ampas dari susu kacang ini dapat digunakan sebagai masker wajah yang dapat membuat wajah menjadi glowing.***

Editor: Indra Kurniawan

Tags

Terkini

Terpopuler