Persib Targetkan Lawan Persikabo Bisa di GBLA Pada Laga Penutup Liga 1 Musim ini

3 April 2023, 13:30 WIB
Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). /Deddy Mulyana/prfmnews

PRFMNEWS - Persib Bandung akan melakoni laga kandang pada lanjutan Liga 1 2022/2023 dengan melawan Persis Solo pada Selasa, 4 April 2023 besok.

Pada laga besok, Persib Bandung masih belum bisa berkandang di Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) dan akan melawan Persis Solo di Pakansari, Bogor.

Sementara untuk laga kandang terakhir di Liga 1 saat melawan Persikabo 1973, Persib menargetkan bisa kembali berkandang di GBLA setelah Piala Dunia U-20 dipastikan batal digelar di Indonesia.

Baca Juga: Syarat Persib Bandung Bisa Kembali Berkandang di GBLA Usai Piala Dunia U-20 di Indonesia Dibatalkan

Demikian hal ini disampaikan Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB) Teddy Tjahjono yang mengaku sudah mulai mengupayakan agar Persib bisa menggunakan GBLA di laga pamungkas di Liga 1 musim ini.

"Kami berharap sudah bisa kembali menggunakan Stadion GBLA untuk menjamu Persikabo setelah Piala Dunia U-20 2023 batal digelar di Indonesia. Saat ini, kami tengah mengupayakan perizinan, baik dari pihak PUPR maupun dari pihak keamanan agar dapat menutup kompetisi di kota Bandung tercinta" kata Teddy.

Sebagaimana diketahui, Persib Bandung dalam beberapa pertandingan tidak bisa menggelar laga kandang di GBLA karena stadion tersebut dipersiapkan untuk venue latihan peserta Piala Dunia U-20.

Baca Juga: Pemkot Bandung Berterima Kasih ke Kementerian PUPR yang Telah Renovasi Sidolig dan GBLA

Karena itu Persib Bandung pun menjadi tim musafir dengan menggunakan Stadion Pakansari sebagai kandang di Liga 1.

Sementara itu Wali Kota Bandung Yana Mulyana sudah mempersilahkan Persib Bandung untuk menggunakan kembali GBLA.

Namun Yana menyatakan Persib Bandung bisa kembali berkandang di GBLA jika sudah ada izin dari Kementerian PUPR atau sudah ada lagi serah terima dari Kementerian PUPR kepada Pemkot Bandung.

Baca Juga: Piala Dunia U-20 Batal di Indonesia, Apakah GBLA Bisa Langsung Dipakai Persib? ini Jawaban Yana Mulyana

"Boleh saja kalau Persib mau main di Stadion GBLA lagi. Tapi kami menunggu kepastian dulu mengenai keputusan akhirnya. Dari PUPR juga kita belum serah terima," kata Yana hari ini Kamis, 30 Maret 2023 lalu.

Persib Bandung memiliki 3 pertandingan sisa di Liga 1 musim ini yaitu melawan Persis Solo, Persita Tangerang, dan terakhir melawan Persikabo 1973.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Tags

Terkini

Terpopuler