Tren Kesembuhan Pasien Covid-19 di Jawa Barat masih Belum Stabil

- 7 Oktober 2020, 15:30 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, meninjau pelaksanaan Rapid Test Covid-19 dengan sistem drive thru di Balai Kota Bandung, Jalan Wastukancana, Bandung, Sabtu (4/4/2020).
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, meninjau pelaksanaan Rapid Test Covid-19 dengan sistem drive thru di Balai Kota Bandung, Jalan Wastukancana, Bandung, Sabtu (4/4/2020). /Dok Humas Pemkot Bandung.

PRFMNEWS - Ketua Bidang Data dan Teknologi Informasi Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Dewi Nur Aisyah mengatakan dalam 5 minggu terakhir atau periode 6 September 2020 hingga 4 Oktober 2020, Provinsi Jawa Barat dan Papua tren kesembuhan pasien Covid-19 belum stabil.

Menurutnya, hal itu berbanding terbalik dengan lima provinsi lain yang persentase kesembuhannya cukup tinggi. Di antaranya, provinsi Kalimantan Selatan yang menempati persentase paling tinggi dengan 85,59%.

Empat provinsi lainnya menyusul, yaitu Jawa Timur dengan angka 85%, Bali 83%, Sulawesi Selatan 81%, dan DKI Jakarta 81%.

Baca Juga: Ini Dia Top Go-To Merchant Baru ShopeePay yang Bermanfaat untuk Kamu

“Trend kasus kesembuhan dalam 5 minggu terakhir ini cenderung stabil, kecuali Jawa Barat dan Papua,” papar Dewi Nur Aisyah dalam siaran pers, Rabu, 7 Oktober 2020.

Dewi menambahkan, angka kematian di Jawa Barat selama dua minggu terakhir meningkat cukup tinggi. Provinsi Jawa Tengah turun pada pekan terakhir. Sedangkan Jawa Timur trend masih tinggi pekan terakhir naik 5,9%.

“Di Jawa Timur peningkatan kasusnya sudah bergeser ke daerah lain, bukan lagi di Surabaya,” ungkap Dewi.

Baca Juga: Jadwal Rilis Dimajukan, The Matrix 4 Akan Mulai Tayang Akhir 2021

Di samping itu, DKI Jakarta pada pertengahan dan akhir bulan September jumlah kematiannya sempat naik namun mengalami penurunan di atas 52,5%.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x