Wisatawan Asal Bandung Tenggelam di Pantai Jayanti Cianjur

- 31 Desember 2023, 19:43 WIB
Ilustrasi wisatawan asal Bandung Barat tenggelam di Pantai Jayanti Cianjur
Ilustrasi wisatawan asal Bandung Barat tenggelam di Pantai Jayanti Cianjur /PRFM

PRFMNEWS - Seorang wisatawan asal Kabupaten Bandung Barat dilaporkan terseret gelombang saat berenang di Pantai Jayanti, Kecamatan Cidaun, Kabupaten Cianjur, Minggu 31 Desember 2023.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cianjur Asep Sukma Wijaya mengatakan, wisatawan asal Bandung Barat bernama Fadil Permana (usia 16 tahun) terseret gelombang hingga tenggelam di Pantai Jayanti pada Minggu sore.

"Wisatawan asal Bandung Barat tersebut dilaporkan terseret ombak yang tiba-tiba besar hingga ke tengah laut, sehingga beberapa orang rekannya yang sempat melihat tidak dapat berbuat banyak karena jarak yang sudah jauh dari bibir pantai," ujarnya seperti dikutip prfmnews.id dari ANTARA.

Baca Juga: Anak Usia 7 Tahun Hanyut Masuk ke Gorong-gorong di Bandung

Wisatawan lainnya sempat meminta pertolongan ke nelayan untuk mencari Fadil. Tetapi upaya tersebut tidak membuahkan hasil.

Petugas BPBD, Kantor Pencarian dan Pertolongan, TNI, dan Polri kemudian diturunkan untuk melakukan pencarian.

Baca Juga: Perubahan Jadwal KA Lokal Bandung Raya dan Garut Per Januari 2024, Peron Baru Stasiun Cimindi Diaktifkan

Namun, cuaca buruk dan gelombang yang menjadi tinggi menjelang petang membuat upaya pencarian tidak bisa dilakukan secara optimal.

"Kita akan maksimalkan pencarian hari kedua, dengan menyusuri tengah dan pinggir pantai," pungkas Asep.***

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x