Hari Ini, Warga Bandung Kembali Dihebohkan Oleh Suara Dentuman

22 Mei 2020, 09:15 WIB
KONDISI Kawasan Bandung Utara dilihat dari Jalan Bukit Dago Utara, Bandung, Selasa, 3 Desember 2019. Alih fungsi lahan untuk proyek pembangunan hunian dan pertanian membuat kawasan yang merupakan daerah tangkapan air tersebut menjadi berkurang.* /ARMIN ABDUL JABBAR/PR/

BANDUNG, (PRFM) – Sejumlah warga yang berada di kawasan Bandung Raya mengaku mendengar dentuman yang cukup keras pada Jumat (22/5/2020) pagi. Suara tersebut dilaporkan terdengar pada pukul 08.00 WIB.

Hari ini, giliran warga yang berada di Caringin Tilu (Cimenyan), Gedebage, BKR, Ujungberung, Arcamanik, Panyileukan, hingga Arjasari.

Melalui akun twitter @andrian_nug13, ia menyampaikan video berdurasi 29 detik yang menangkap suara dentuman sebanyak 2-4 kali.

Baca Juga: Jelang Idul Fitri, Ansor Kota Bandung Bagikan Ratusan Paket Sembako

Sementara itu, Sari Purnamawati pun mengakui hal yang sama. Di kawasannya, Gedebage, dentuman pun kembali terdengar.

Baca Juga: Sumedang Pastikan Stok Blanko KTP-el Aman untuk 2 Bulan ke Depan

Warga Ujungberung pun mengakui hal yang sama, suara dentuman terdengar sebanyak 5 kali pada pukul 08.15 WIB.

Seperti degup jantung, tulis @SeiyaAndromeda1 seraya menambahkan suara tersebut terdengar di kawasan Arcamanik.

Baca Juga: Peringatan Kenaikan Isa Almasih, Kim Kurniawan: Walaupun Tidak ke Gereja, Bisa Berdoa dari Rumah

Bahkan, bukan hanya di kawasan utara dan timur Bandung Raya, kawasan selatan tepatnya di Arjasari, Kabupaten Bandung pun dikabarkan terdengar suara yang sama.

Baca Juga: Peringatan Kenaikan Isa Almasih, Kim Kurniawan: Walaupun Tidak ke Gereja, Bisa Berdoa dari Rumah

Namun, @herman_sst menyebut dentuman itu terdengar di BKR pada malam hari sekira pukul 01.00-02.00 WIB.

 

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Tags

Terkini

Terpopuler