[HOAKS] Ada Sekte Pemujaan Setan di Kampus Itenas Bandung

25 Juli 2020, 21:59 WIB
ISU terkait kampus Itenas di Bandung lakukan pemujaan setan masuk dalam konten hoaks.* //Instagram/@jabarsaberhoaks

PRFMNEWS - Beberapa waktu lalu sebuah utas atau rangkaian tweet di media sosial Twitter mendadak viral. Dalam utas tersebut disebutkan bahwa ada kegiatan sekte pemujaan setan di salah satu kampus swasta di kota Bandung, Institut Teknologi Nasional (Itenas).

Kegiatan itu diberi nama Jumat Seram atau Jumat Senang Ramai-Ramai yang diadakan pada bulan November 2019 lalu.

Melalui siaran pers yang disampaikan melalui unggah di media sosial Instagram, pihak Itenas pun membantah keras isu tersebut.

 Baca Juga: Dukung Pembelajaran Jarak Jauh, SMAN 9 Bandung Pinjamkan Tablet untuk Siswa Tidak Mampu

"Kami menilai adanya penggiringan opini/persepsi bahwa kegiatan pemujaan setan yang dimaksud terjadi di kampus kami, Institut Teknologi Nasional Bandung. Hal ini terlihat dari adanya pernyataan *di kampus it*n*s yang terletak di Jalan. PHH Mustapa Bandung," kata Kepala Biro Kerja Sama, Hubungan Masyarakat, dan Pemasaran Itenas, Yulianti Pratama, Jumat (25/7/2020).

Yulianti menambahkan, informasi yang beredar tersebut tidak menyebutkan sumber yang jelas. Sehingga berpotensi mencemarkan nama baik kampus.

Ia pun berharap siapa pun yang menyebarkan informasi diharapkan agar segera menghapusnya. Jika tidak, maka pihaknya menyiapkan jalur hukum.

Baca Juga: Soal Politik Dinasti, Pengamat: Di Luar Negeri Punya Kapasitas, di Indonesia Dipaksakan

"Berita atau informasi atau video atau gambar yang disampaikan tersebut tidak menyebutkan identitas sumber yang jelas sehingga tidak dapat dipertanggungjawabkan," tambahnya.

Lebih lanjut, pihak Itenas pun berharap setiap orang mampu memberantas hoaks dengan menggunakan media sosial secara bijak.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Tags

Terkini

Terpopuler