Penyebab Kebakaran TPA Sarimukti, Hengky Kurniawan Sebut Karena Puntung Rokok

- 24 Agustus 2023, 16:00 WIB
Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan
Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan /Dok Prokompim KBB

PRFMNEWS – Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan menyebut puntung rokok sebagai penyebab sementara kebakaran gunungan sampah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sarimukti, Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat (KBB) sejak 18 Agustus 2023.

Dugaan penyebab kebakaran TPA Sarimukti akibat puntung rokok yang masih menyala terbuang ke gunungan sampah ini, kata Bupati Hengky Kurniawan, diketahui dari sumber yang didengarnya.

Info penyebab sementara kebakaran TPA Sarimukti gara-gara puntung rokok ini diungkap Hengky Kurniawan melalui keterangan tertulis di akun Instagram pribadinya @hengkykurniawan, Rabu 23 Agustus 2023.

Baca Juga: AHM Buka Suara Usai Viral Rangka eSAF Motor Honda Vario Bercak Kuning Mirip Karatan

“Menurut informasi yang kami dapatkan karena puntung rokok,” kata Bupati Hengky.

Maka dari itu, Hengky mengingatkan agar masyarakat tidak membuang puntung rokok sembarangan. Terlebih saat ini tengah musim kemarau.

“Mohon kepada masyarakat untuk tidak membuang puntung rokok sembarangan apalagi di musim kemarau saat ini,” ujar Hengky.

Lebih lanjut orang nomor satu di KBB itu meminta doa dari masyarakat agar kobaran api di TPA Sarimukti dapat segera padam.

Baca Juga: Nasihat Khusus Ridwan Kamil untuk Pemilih Muda

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x