Warga Sebut Kolam Retensi Bikin Banjir di Dayeuhkolot Cepat Surut

- 10 Mei 2023, 09:46 WIB
Kondisi RT 1 Kampung Bojong Asih, Dayeuh Kolot, Kabupaten Bandung setelah direndam banjir Rabu, 10 Mei 2023.
Kondisi RT 1 Kampung Bojong Asih, Dayeuh Kolot, Kabupaten Bandung setelah direndam banjir Rabu, 10 Mei 2023. /Budi Satria/prfmnews

PRFMNEWS - Beberapa hari lalu pemukiman di Kampung Bojong Asih, Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung terendam banjir imbas meluapnya sungai Citarum.

Banjir mulai surut sejak Rabu, 10 Mei 2023 dini hari dan warga pun langsung bergotong royong untuk membersihkan lumpur sisa banjir di wilayahnya.

Salah seorang pegiat lingkungan di kawasan tersebut, Ajat, menyampaikan, hadirnya folder atau kolam retensi membuat debit banjir berkurang.

Baca Juga: Bupati Bandung Sebut Adanya Kolam Retensi Bisa Hentikan Banjir di Baleendah Secara Drastis

"Kemarin-kemarin sebelum ada folder banjirnya gede, sekarang engga terlalu gede, jadi ada dampak mengurangi banjir," kata Ajat saat on air di Radio PRFM 107,5 News Channel hari ini.

Banjir yang menggenangi wilayah Kampung Bojong Asih bervariasi mulai dari 40 hingga 80 cm.

"Tapi engga begitu lama dan engga gede setelah ada folder, ada penurunan, engga kaya kemarin," ucapnya.

Baca Juga: Segera Daftar! Gelombang 52 Kartu Prakerja Sudah Dibuka, Begini Tahapan dan Syarat Mendaftar Kartu Prakerja

Usai banjir surut, warga pun langsung bekerja bakti untuk membersihkan lumpur dan sampah.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x