Komitmen Pemkot Bandung Berikan Pelayanan Prima Kegawatdaruratan

- 2 Februari 2023, 19:02 WIB
Ilustrasi Pelayanan Kegawatdaruratan di Kota Bandung.
Ilustrasi Pelayanan Kegawatdaruratan di Kota Bandung. /Diskominfo Kota Bandung

PRFMNEWS - Pemerintah Kota Bandung bersama berbagai stakeholder lintas sektor berkomitmen untuk memberikan pelayanan kegawatdaruratan yang terpadu bagi masyarakat kota Bandung melalui Bandung Command Center dan Layanan Bandung Siaga 112.

Kepala Bidang Diseminasi Dinas Komunikasi dan Informatika mengatakan, komitmen tersebut tertuang dalam kesepakatan pada rapat koordinasi Pemkot Bandung bersama berbagai lintas sektor dan relawan.

"Seiring berjalanannya waktu di awal 2023 ingin memperkuat koordinasi dan kolaborasi, serta sinergi ketika menghadapi kegawatdaruratan," katanya usai rapat koordinasi di Auditorium Rosada, Kamis 2 Februari 2023.

Baca Juga: Jokowi Tanggapi Usulan Jabatan Gubernur Dihapuskan: Perlu Kalkulasi dan Kajian Mendalam

Dikatakan Susi, dalam menangani kegawatdaruratan, Bandung Siaga 112 mendapati hambatan terkait penanganan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ), Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS), kecelakaan lalu lintas, dan penemuan jenazah.

Susi mengharapkan, dengan adanya koordinasi yang intensif antara berbagai pihak dalam menangani kejadian kegawatdaruratan, maka pelayanan semakin baik, efektif dan efisien.

"Koordinasi ini untuk meningkatkan komitmen dan proaktif dalam meningkatkan penanganan kejadian kegawat daruratan. Juga dilakukan agar tidak terjadi koordinasi di lapangan tidak saling bergesekan. Selain itu perlu diperjelas SOP masing-masing pihak ketika terjadi kegawat daruratan," paparnya.

Baca Juga: PT PBB: Polisi Selalu All Out Bantu Persib Bandung

Pemerintah Kota Bandung telah menyiapkan layanan kegawat daruratan yakni Bandung Siaga 112. Layanan ini mempermudah masyarakat untuk mengingat nomor gawat darurat.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah