Selain Antapani Kidul, Pemkot Bandung akan Hadirkan Sejumlah Ruang Publik Keren Baru di Bantaran Sungai

- 3 November 2022, 19:45 WIB
Ruang publik baru di Antapani Kota Bandung, Cibodas Remote Control Circuit, Kamis 3 November 2022.
Ruang publik baru di Antapani Kota Bandung, Cibodas Remote Control Circuit, Kamis 3 November 2022. /Diskominfo Kota Bandung

PRFMNEWS - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung kembali menghadirkan satu ruang publik baru di Jalan Jajaway, Kelurahan Antapani Kidul yang diresmikan Wali Kota Yana Mulyana pada Kamis, 3 November 2022.

Sebelumnya, Pemkot Bandung juga telah menata bantaran Sungai Cibodas yang juga menjadi lokasi ruang publik baru di Antapani Kidul itu bernama Cibodas Remote Control Circuit (C-Bodas RC Circuit).

Tak hanya C-bodas RC Circuit, Pemkot Bandung menargetkan akan membuka ruang publik baru di sejumlah lokasi bantaran sungai pada November hingga Desember 2022.

Baca Juga: Kemarin Kominfo lakukan ASO untuk Jabodetabek dan Sejumlah Daerah, Wilayah Lain Kapan?

Wali Kota Bandung Yana Mulyana di Cibodas Remote Control Circuit, Kamis 3 November 2022.
Wali Kota Bandung Yana Mulyana di Cibodas Remote Control Circuit, Kamis 3 November 2022. Diskominfo Kota Bandung

Yana Mulyana pun sangat mengapresiasi penambahan ruang terbuka publik baru di Antapani Kidul ini. Ia berharap dengan adanya ruang terbuka bisa menambah indeks kebahagiaan masyarakat.

"Bukan sekadar menata bantaran sungai, tapi kita juga hadirkan ruang terbuka di sekitarnya. Mudah-mudahan bisa menambah indeks kebahagiaan masyarakat," ujar Yana.

Ia menambahkan, dengan kembalinya aktivitas masyarakat seperti dulu, bisa membantu percepatan proses pemulihan ekonomi pascapandemi Covid-19.

Baca Juga: SEDANG BERLANGSUNG Streaming Gratis Preman Pensiun 7 Malam Hari Ini, Otang Dikeroyok Habis-habisan

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x