Hari ini Akan Ada Keputusan Terkait PTM di Kota Bandung

- 30 Agustus 2021, 07:21 WIB
Sekretaris Daerah Kota Bandung, Ema Sumarna saat meninjau simulasi sekolah tatap muka di SMP Negeri 43 Kota Bandung, Senin 14 Juni 2021
Sekretaris Daerah Kota Bandung, Ema Sumarna saat meninjau simulasi sekolah tatap muka di SMP Negeri 43 Kota Bandung, Senin 14 Juni 2021 /Humas Bandung.



PRFMNEWS -
Beberapa waktu lalu, Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Bandung Cucu Saputra mengatakan, keputusan pembukaan sekolah untuk Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di Kota Bandung harus menunggu keputusan dari Satgas Penanganan Covid-19 Kota Bandung.

"Kalau berbicara persiapan kita sudah, karena sejak awal sudah melakukan persiapan. Tapi keputusannya bukan di dinas pendidikan kota Bandung secara parsial, tetapi ini menjadi domainnya keputusan di Satgas covid-19 kota Bandung," kata Cucu saat on air di Radio PRFM 107,5 News Channel beberapa hari lalu.

Terbaru, Ketua Harian Satgas Penanganan Covid-19 Kota Bandung Ema Sumarna menyatakan, hari ini akan ada keputusan terkait PTM di Kota Bandung apakah bisa digelar atau tidak.

Baca Juga: Kisah Mistis Jembatan Cirahong yang Kini Tidak Boleh Dilintasi oleh Pengendara Mobil

Menurut Ema, pada hari ini Senin, 30 Agustus 2021 pihaknya akan menggelar pertemuan dengan Disdik Kota Bandung untuk memutuskan nasib PTM.

"Jam setengah dua baru mau rapat sama disdik. Jadi hasil rapat besok (hari ini-red) saja yang jelas dalam regulasi kita sudah clear dan sudah bisa dilaksanakan," ujar Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bandung, Ema Sumarna di Bandung, Minggu 29 Agustus 2021.

Ema menambahkan, meski pemerintah membolehkan kegiatan tersebut pada daerah dengan status Level 3.

Baca Juga: Wali Kota Bandung Nyatakan PPKM Level Tiga Berjalan Aman dan Terkendali: BOR Turun Terus

Namun pelaksanaan PTM terbatas di Kota Bandung beluk dilakukan dengan berbagai alasan. Satu diantaranya, lanjut Ema, Pemkot Bandung perlu memastikan kesiapan di lapangan.

"Buku panduan sudah selesai kenapa saya beralasan tidak simulasi karena tinggal dilaksanakan. Saya ingin minggu ini (PTM Digelar) sudah dilaksanakan tapi saya ingin tahu kedetailan yang akan melaksanakan leading sektor disdik," tandasnya.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x