Ema Sumarna Positif Covid-19, Oded Mulai Bahas Penunjukan Plh Sekda

- 10 Maret 2021, 13:38 WIB
Wali Kota Bandung, Oded M. Danial menanggapi positifnya Sekda Kota Bandung Ema Sumarna dengan segera membahas penunjukan Plh Sekda.
Wali Kota Bandung, Oded M. Danial menanggapi positifnya Sekda Kota Bandung Ema Sumarna dengan segera membahas penunjukan Plh Sekda. /TOMMY RIYADI-PRFM

PRFMNEWS - Sekretaris Daerah (Sekda) kota Bandung Ema Sumarna terkonfirmasi positif covid-19 sejak Selasa, 9 Maret 2021 kemarin malam. Ema pun kini menjalani perawatan di RSKIA kota Bandung.

Karena Ema menjalani perawatan di RSKIA, Wali Kota Bandung, Oded M. Danial mewacanakan menunjuk pelaksana harian (Plh) Sekda.

"Saya akan berkoordinasi dengan pak wakil (Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana) dan BKPP (Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan) untuk membahas plh," ungkap Oded di Balai Kota Bandung, Rabu 10 Maret 2021.

Baca Juga: Sekda Kota Bandung Ema Sumarna Terkonfirmasi Positif Covid-19

Penunjukan Plh ini ditujukan agar Ema fokus dalam pemulihan kondisinya dan juga untuk memastikan roda pemerintahan yang harus terus berjalan.

Oded pun meyakini jika Ema tak akan lama menjalani perawatan medis karena Ema terkonfirmasi positif tanpa gejala.

"Pengalaman saya, paling tidak dua minggu. Mudah-mudahan (Ema) lebih cepat sembuh," katanya.

Baca Juga: Percepat Vaksinasi, Pemprov Jabar Siapkan Gedung Besar dan Mobil Vaksin

Oded mengaku telah memeriksa langsung kondisi Ema melalui jaringan telepon. Ia juga telah meminta tiga hal kepada Ema agar bisa segera pulih. Pertama, meminta agar Ema beristirahat yang cukup dan tidak memikirkan hal yang lain kecuali istirahat.

"Kedua saya minta makan makanan yang bergizi. Terakhir saya juga berpesan agar tetap berolahraga," kata Oded.

Dari kasus ini, Oded juga kembali mengingatkan kepada warga Kota Bandung. Khususnya kepada warga yang telah tervaksin Covid-19.

Baca Juga: Persib Bandung Tergabung di Grup D Piala Menpora 2021, Robert Tak Mau Anggap Remeh

Menurutnya, vaksin Covid-19 tidak 100 persen menjamin terhindari dari virus. Oleh karenanya, orang yang telah tervaksin harus tetap berhati-hati.

"Vaksin tidak menjamin bisa kebal dari virus. Sehingga harus tetap menjalankan protokol kesehatan," tutur Oded.

Oded berharap, Ema bisa segera pulih dan kembali melaksanakan aktivitasnya seperti sedia kala.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah