Bus Listrik Mengaspal di Bandung, ini Rute yang Dilaluinya

23 Desember 2022, 09:02 WIB
Bus Listrik yang layani koridor Dago - Leuwipanjang di Bandung. /prfmnews/

PRFMNEWS - Bus listrik buatan PT Inka sudah mulai mengaspal di Kota Bandung.

Bus listrik yang mengaspal di Bandung ini melayani perjalanan Trans Metro Pasundan (TMP) pada koridor 4 Leuwipanjang - Dago.

Dengan begitu, setiap warga yang hendak menaiki bus listrik hanya bisa naik dan turun di titik - titik yang ditentukan.

Baca Juga: Bus Listrik Mulai Mengaspal di Bandung, Koridor Leuwipanjang - Ledeng Siap Aktif Kembali

Berikut ini rute yang dilalui bus listrik di Kota Bandung:

Arah Dago
Terminal Leuwipanjang - Rumah Sakit Immanuel A - Taman Tegallega - Pintu Keluar Terminal Tegallega - Astana Anyar Eks RSKIA - Stasiun Bandung Pintu Selatan (St Hall) - Balai kota Bandung - BEC - Hotel 101 - Taman Radio A - Kartika Sari A - RS Santo Borromeus A - Unpad Dipatiukur.

Arah Leuwipanjang
Undap Dipatiukur - RS Santo Borromeus B - Kartika Sari B - Taman Radio B - Hotel 101 B - BIP - Santa Angela - BI - Pasar Baru - Dalem Kaum - Jalan Ibu Inggir Garnasih - Pasar Tegallega - Simpang Mohammad Toha - RS Immanuel B - Terminal Leuwipanjang.

Baca Juga: Ada Rencana Bus Kota Rute Leuwipanjang - Ledeng Akan Aktif Kembali

Tarif bus listrik ini adalah Rp4.900 untuk sekali jalan per orang. Untuk lansia, disabilitas, dan anak sekolah gratis.

Pembayaran ongkos bus listrik dilakukan secara non tunai atau cashless yaitu dengan kartu uang elektronik atau menggunakan QRIS.

Layanan bus listrik di kota Bandung mulai pukul 05.00 WIB hingga pukul 19.30 WIB.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Tags

Terkini

Terpopuler