Segini Total Kerugian Akibat Tabrak Lari Mobil Toyota Kijang di Katapang-Margaasih Kabupaten Bandung

5 Maret 2022, 19:44 WIB
Mobil Toyota Kijang yang terlibat tabrak lari dari Katapang hingga Margaasih Kabupaten Bandung, Jumat 4 Februari 2022 /BUDI SATRIA/PRFMNEWS.

 

PRFMNEWS - Peristiwa tabrak lari yang dilakukan sopir mobil Toyota Kijang di Jalan Raya Katapang hingga daerah Margaasih, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, menyebabkan kerugian meteriil mencapi puluhan juta rupiah.

Kejadian tabrak lari ini terjadi di sepanjang Jalan Raya Katapang-Margaasih, Kabupaten Bandung pada Jumat, 4 Maret 2022 pagi sekira pukul 08.00 WIB.

Mobil Toyota Kijang bernopol D 1058 ZS ini kemudian diamuk massa hingga hancur parah.

Baca Juga: Satu Bulan Libur ke Pantai, Susi Pudjiastuti Kaget Temukan Sofa: Punya Siapa Ya?

Kapolresta Bandung, Kombes Pol Kusworo Wibowo mengatakan, tabrak lari mobil Toyota Kijang di Katapang-Margaasih menyebabkan tiga kerugian.

Kerugian pertama, kendaraan Angkot yang ditabrak mobil Toyota Kijang, mengalami kerusakan.

Kerugian kedua, kendaraan motor yang ditabrak mobil Toyota Kijang, mengalami kerusakan.

Kerugian ketiga, Kios yang ditabrak Toyota Kijang, mengalami kerusakan.

"Total kerugian materiil mencapai Rp40 juta," ungkap Kombes Pol Kusworo Wibowo saat ditemui pada hari ini Sabtu, 5 Februari 2022.

Kombes Pol Kusworo Wibowo mengungkapkan, tidak ada korban jiwa akibat tabrak lari yang dilakukan oleh sopir mobil Toyota Kijang.

Baca Juga: Rajin Bersedekah Tetapi Jarang Sholat, Apakah Amalnya Diterima? Ternyata Begini Kata Buya Yahya

Sopir mobil Toyota Kijang yang terlibat tabrak lari di sepanjang Jalan Raya Katapang-Margaasih ini berinisial AG.

"Tidak ada satupun korban jiwa. Tidak ada korban meninggal," ucap Kombes Pol Kusworo Wibowo.

Saat ini status sopir mobil Toyota Kijang sudah dinaikan oleh pihak Kepolisian menjadi tersangka.***

Editor: Indra Kurniawan

Tags

Terkini

Terpopuler