Update Covid-19 per Kecamatan Hari Ini: Cinambo Catatkan Angka Terendah di Kota Bandung

23 Desember 2020, 21:17 WIB
ILUSTRASI virus corona Covid-19 /Dok PRFM.

PRFMNEWS - Satuan Tugas Penanggulangan Covid-19 Kota Bandung, Jawa Barat, kembali melaporkan update data kasus penularan virus corona (Covid-19).

Dilansir prfmnews.id dari akun Instagram @diskominfobdg, jika dilihat dari peta sebaran kasus positif aktif Covid-19, Sukajadi masih menjadi kecamatan dengan kasus aktif terbanyak di Kota Bandung.

Hingga Rabu 23 Desember 2020, di Sukajadi terdapat 75 kasus positif aktif.

Baca Juga: Peta Sebaran Corona Kabupaten Bandung Terbaru : Ada Lebih dari 100 Kasus Positif di 3 Kecamatan Ini

Setelah Sukajadi, ada kecamatan Coblong dengan 44 kasus aktif, Antapani dengan 43 kasus, Andir 40 kasus, dan Kiaracondong dengan 35 kasus aktif melengkapi 5 besar wilayah dengan kasus aktif corona terbanyak di Kota Bandung.

Sementara itu, lima kecamatan di Kota Bandung yang mencatatkan angka positif aktif Covid-19 terendah di antaranya, Cibeunying Kidul 6 positif aktif, Cidadap 5 positif aktif, Bojongloa Kidul 4 positif aktif, Batununggal 4 positif aktif, dan Cinambo 1 positif aktif.

Update Covid-19 Rabu 23 Desember 2020, total kasus terkonfirmasi virus corona (Covid-19) di Kota Bandung mencapai 5.196 kasus.

Baca Juga: Update Covid-19 di Kota Bandung Hari Ini: Kasus Positif Aktif Virus Corona Berkurang 102 Kasus

Dari total 5.196 kasus konfirmasi virus corona, sebanyak 665 di antaranya berstatus kasus positif aktif virus corona (Covid-19), sebanyak 4.378 pasien dinyatakan sembuh, dan 153 lainnya meninggal dunia.

Berikut peta sebaran kasus aktif Covid-19 di Kota Bandung per Rabu 23 Desember 2020.

  1. Sukajadi 75 positif aktif
  2. Coblong 44 positif aktif
  3. Antapani 43 positif aktif
  4. Andir 40 positif aktif
  5. Kiaracondong 35 positif aktif

 

  1. Gedebage 31 positif aktif
  2. Lengkong 28 positif aktif
  3. Cibiru 28 positif aktif
  4. Buahbatu 26 positif aktif
  5. Rancasari 26 positif aktif

Baca Juga: Update Data Corona di Kabupaten Bandung 23 Desember: Total Kasus Meninggal Dunia 92 Orang

  1. Astanaanyar 25 positif aktif
  2. Ujungberung 25 positif aktif
  3. Mandalajati 25 positif aktif
  4. Bandung Kidul 25 positif aktif
  5. Regol 22 positif aktif

 

  1. Arcamanik 21 positif aktif
  2. Cicendo 20 positif aktif
  3. Babakan Ciparay 18 positif aktif
  4. Sukasari 18 positif aktif
  5. Cibeunying Kaler 16 positif aktif

 Baca Juga: Dilaksanakan dengan Protokol Kesehatan Ketat, Pemkab Bandung Izinkan Ibadah Natal

  1. Bandung Kulon 14 positif aktif
  2. Sumur Bandung 14 positif aktif
  3. Bojongloa Kaler 11 positif aktif
  4. Panyileukan 8 positif aktif
  5. Bandung Wetan 7 positif aktif

 

  1. Cibeunying Kidul 6 positif aktif
  2. Cidadap 5 positif aktif
  3. Bojongloa Kidul 4 positif aktif
  4. Batununggal 4 positif aktif
  5. Cinambo 1 positif aktif.***

Editor: Haidar Rais

Tags

Terkini

Terpopuler