Piala Soeratin U-13, U-15 dan U-17 Putaran Nasional Siap Bergulir Mulai 20 Januari, Ini Hasil Undiannya

- 10 Januari 2024, 08:20 WIB
Piala Soeratin 2024.
Piala Soeratin 2024. /PSSI/

PRFMNEWS - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) kembali menggelar turnamen usia muda lewat ajang Piala Soeratin 2024.

Turnamen ini akan digelar untuk usia muda Piala Soeratin dengan tiga kelompok umur yakni U-13, U-15 dan U-17.

Kejuaraan sepak bola usia muda yang diikuti oleh seluruh Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI yang ada di seluruh Indonesia itu sudah memasuki putaran nasional. Turnamen dimulai pada 20 Januari mendatang dan dibuka dengan laga babak penyisihan grup kelompok umur U-17.

Babak fase grup U-17 akan dimulai pada 20-24 Januari mendatang. Setelah rampung babak fase grup, laga berlanjut dengan babak 16 besar pada 27 Januari dan babak delapan besar pada 29 Januari 2024. Babak semifinal akan bergulir pada 31 Januari dan laga final berlangsung pada 3 Februari 2024.

Baca Juga: PSKC Cimahi Optimis Bertahan di Liga 2 Usai Tahan Imbang Sriwijaya FC

Semua laga kelompok umur U-17 akan berlangsung di Surabaya dengan menggunakan tempat yaitu Lapangan THOR, Lapangan latihan Gelora Bung Tomo (GBT) B, Lapangan latihan GBT A, Lapangan latihan GBT C, dan Stadion Gelora 10 November.

Untuk kelompok umur U-15, babak fase grup akan dimulai pada 22-26 Januari, babak 16 besar pada 29 Januari, babak delapan besar pada 31 Januari, semifinal pada 2 Februari, dan babak final pada 5 Februari 2024.

Pertandingan kelompok umur U-15 akan dilangsungkan di Kota Yogyakarta dan Kota Surakarta. Empat lapangan digunakan yaitu Lapangan YIS, Lapangan Dwi Windu Bantul, Lapangan UNY (Universitas Negeri Yogyakarta) Wates, dan Stadion Sultan Agung Bantul. Sama seperti DIY, Kota Solo menyediakan empat lapangan yaitu Stadion Sriwedari, Lapangan Banyuanyar, Lapangan UNS (Universitas Negeri Surakarta Sebelas Maret), dan Lapangan Kota Baru.

Sementara itu, untuk kelompok umur U-13, babak fase grup akan dimulai 21-26 Januari, babak 16 besar pada 27-28 Januari, babak delapan besar pada 30 Januari, babak semifinal pada 1 Februari, dan final pada 4 Februari. Seluruh laga U-13 ini berlangsung di Lapangan Akademi Garudayaksa, Bekasi.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x