Gregoria Mariska Tunjung Berhasil Lolos ke Perempat Final Malaysia Masters 2022, Penantian Dua Tahun

- 7 Juli 2022, 20:00 WIB
Gregoria Mariska Tunjung
Gregoria Mariska Tunjung /

PRFMNEWS - Perubahan pendekatan berhasil dilakukan oleh tunggal putri nomor 1 Indonesia Gregoria Mariska Tunjung di Malaysia Master 2022.

Pebulutangkis berusia 22 tahun itu mengakhiri penantiannya selama dua tahun untuk mendapatkan tempat perempat final di acara HSBC BWF World Tour.

Bertanding di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, pada Kamis, 7 Juli 2022, Gregoria meraih kemenangannya atas pemain Korea Selatan Kim Ga Eun dalam dua game dengan skor 21-11 dan 21-9.

Baca Juga: Kembali Dapat Penghargaan, Pikiran-Rakyat.com Dianugerahi Media Brands Awards 2022 pada HUT SPS ke-76

Juara dunia junior 2017 itu belum lolos dari babak kedua sejak lolos ke delapan besar di Thailand Master pada Januari 2020.

“Saya memang memikirkan statistik ini sebelum melangkah ke lapangan tetapi karena saya mampu mengendalikan pertandingan sejak awal, saya mendapat kepercayaan diri untuk tetap di atasnya,” kata Gregoria, dikutip prfmnews.id dari laman resmi BWF.

Gregoria mengatakan, dia berjuang dengan tekanan yang ia berikan pada dirinya sendiri untuk dapat mencapai perempat final di acara sebelumnya dan ia menyadari bahwa itu membebaninya.

“Jadi hari ini saya melepaskannya. Saya senang saya bermain tanpa mengkhawatirkan hasil akhir, itu membebaskan,” lanjutnya.

Baca Juga: Rahasia Cara Diet Tya Ariestya Turun Berat Badan Sampai 20 Kg Tanpa Olahraga Dibongkar dr. Saddam Ismail

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah