Lowongan Kerja BTN untuk 4 Posisi Dibuka Hingga 14 Januari 2024, Simak Persyaratannya!

- 9 Januari 2024, 16:00 WIB
Logo Bank BTN
Logo Bank BTN /BTN

PRFMNEWS - Salah satu bank Badan Usaha Milik Negara (BUMN) PT Bank Tabungan Negara Tbk atau BTN sedang membuka lowongan pekerjaan untuk posisi Customer Service Staff, Teller Service Staff, Secretary dan General banking Staff.

Dilansir dari laman resmi recruitment.btn.co.id, lowongan ini terbuka untuk fresh graduate D3 untuk posisi Teller Service dan S1 untuk Customer Service, D3 untuk Secretary dan S1/D4 untuk General Banking Staff.

Persyaratan pelamar:

1. Teller Service Staff

Sebagai Teller Service Staff (TS), Anda akan berperan sebagai ujung tombak dalam menyediakan layanan transaksi keuangan dengan fokus pada keunggulan pelayanan. Persyaratan yang harus Anda penuhi:

  • Warga Negara Indonesia
  • Belum menikah, bersedia menjalani ikatan tidak menikah selama 2 tahun
  • Usia maksimum 24 tahun
  • Pendidikan minimal D3 dengan IPK minimal 3.00
  • Berpenampilan menarik dan berdomisili di wilayah rekrutmen
  • Tidak memiliki hubungan keluarga dengan pegawai Bank BTN
  • Bersedia menjalani ikatan dinas selama 3 tahun

Baca Juga: Polisi Tetapkan 5 Tersangka Kasus Kirim 226 Anjing Pakai Truk, Salah satunya Sosok Pemesan

2. Customer Service Staff

Sebagai Customer Service Staff (CS), peran Anda adalah menjadi garda terdepan dalam memberikan informasi produk dan melakukan transaksi perbankan dengan pelayanan terbaik. Persyaratan untuk melamar:

  • Warga Negara Indonesia
  • Belum menikah, bersedia menjalani ikatan tidak menikah selama 2 tahun
  • Usia maksimum 24 tahun
  • Pendidikan minimal S1 dengan IPK minimal 3.00
  • Berpenampilan menarik dan berdomisili di wilayah rekrutmen
  • Tidak memiliki hubungan keluarga dengan pegawai Bank BTN
  • Bersedia menjalani ikatan dinas selama 3 tahun

3. Secretary

Bank BTN mencari Sekretaris yang akan mendukung operasional perusahaan. Persyaratan untuk posisi ini:

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x