Tak Ingin Tragedi Kanjuruhan Terulang, 2 Menteri ini Siap Keliling Indonesia Laksanakan Instruksi FIFA

- 12 Oktober 2022, 20:15 WIB
Delegasi FIFA Hadir di Jakarta dan Minta Bantuan Ini ke PSSI, Siap Gelar PIala Dunia U-20?
Delegasi FIFA Hadir di Jakarta dan Minta Bantuan Ini ke PSSI, Siap Gelar PIala Dunia U-20? /PSSI

PRFMNEWS – Pemerintah siap melaksanakan 5 instruksi FIFA demi transformasi persepakbolaan Indonesia yang lebih baik pasca Tragedi Kanjuruhan Malang yang menewaskan ratusan korban.

Lima instruksi ini tertuang dalam surat Presiden FIFA Gianni Infantino kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai solusi agar Tragedi Kanjuruhan tak terjadi lagi dan persepakbolaan Indonesia makin baik.

Presiden Jokowi telah menugaskan dua menteri untuk melaksanakan salah satu instruksi FIFA demi mewujudkan pertandingan sepak bola Indonesia yang nyaman dan aman.

Baca Juga: Kakek Usia 100 Tahun Sudah Ditemukan, Meninggal Dunia di Aliran Sungai Citarum

Dua menteri ini diagendakan bakal keliling sejumlah wilayah di Indonesia untuk menjalankan salah satu instruksi FIFA yang juga menjadi prioritas Presiden Jokowi.

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono serta Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali diminta Jokowi untuk berbarengan menjalankan salah satu instruksi FIFA.

Arahan FIFA untuk perbaikan persepakbolaan Indonesia yang ditugaskan Jokowi kepada Menteri PUPR dan Menpora untuk dikerjakan bersama adalah melakukan audit bangunan stadion sepak bola.

Jokowi meminta Menteri Basuki Hadimuljono dan Zainudin Amali mengaudit stadion sepak bola yang digunakan oleh klub yang saat ini tengah berkompetisi liga Indonesia, baik Liga 1, Liga 2, dan Liga 3.

Baca Juga: Rizky Billar Dapat 38 Pertanyaan dari Polisi Atas Kasus Dugaan KDRT Terhadap Lesti Kejora

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x