Bus Listrik Sudah Mulai Beroperasi di Jakarta Sebanyak 30 Unit dan Akan Bertambah Sesuai Kebutuhan Masyarakat

- 11 Maret 2022, 15:15 WIB
Anies Baswedan Resmikan Transportasi Umum Bus Listrik, Cek Rutenya
Anies Baswedan Resmikan Transportasi Umum Bus Listrik, Cek Rutenya /Foto: Instagram/@aniesbaswedan/

PRFMNEWS - Bus listrik sudah mulai beroperasi di wilayah DKI Jakarta.

Sebanyak 30 unit bus listrik sudah beropersi di wilayah DKI Jakarta.

Bus listirik ini digunakan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk membangun ekosistem kendaraan listrik nasional.

Pada peluncuran perdana bus listrik di Jakarta dihadiri oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pada kawasan Monas.

Baca Juga: Jadwal Penutupan Jalan di Kota Bandung yang Masih PPKM Level 3

Bus listrik sendiri dioperasikan oleh PT Mayasari Bakti dan bekerja sama dengan PT Vektr Mobiliti Indonesia (VKTR) juga BYD Auto milik China.

Presiden Direktur PT Vektr Mobiliti Indonesia, Gilarsi W Setijono mengungkapkan bahwa BYD Auto sudah sebagai penyedia teknologi Bakrie Autoparts sejak 2018.

“Kami memiliki kemitraan strategis dengan BYD Auto. Mereka menjadi mitra penyedia teknologi bagi Bakrie Autoparts untuk produk bus listrik sejak 2018," ujar Gilarsi seperti dilansir prfmnews.id dari ANTARA.

Untuk PT Vektr Mobiliti Indonesia (VKTR) sendiri merupakan entitas baru yang bergerak di bidang industri kendaraan listrik.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x