Menjelang Siang, Banjir di Beberapa Ruas Tol Jasa Marga Mulai Surut

- 25 Februari 2020, 11:04 WIB
Genangan di KM 8 Tol Jakarta-Cikampek arah Jakarta, Selasa (25/2/2020).
Genangan di KM 8 Tol Jakarta-Cikampek arah Jakarta, Selasa (25/2/2020). //Twitter TMC Polda Metro Jaya

BANDUNG,(PRFM) - Hujan yang membasahi Jakarta dan sekitarnya pada pagi hari tadi mengakibatkan beberapa ruas tol yang dikelola Jasa Marga terendam banjir. Corporate Communication & Community Development Group Head PT Jasa Marga (Persero) Tbk, Dwimawan Heru, sejak banjir menggenangi ruas tol, pihaknya terus berupaya melakukan penormalan.

Menjelang siang, beberapa ruas jalan yang sebelumnya dilaporkan tergenang kini sudah bisa dilintasi. Heru menyebutkan, ruas jalan Tol Jakarta Cikampek di KM 8 dan 19 yang sebelumnya tidak bisa dilintasi kendaraan sekarang sudah bisa dilintasi kembali.

Baca Juga: Beberapa Ruas Jalan Tol Jasa Marga Tergenang Banjir

"Jakarta Cikampek KM 8 arah Cikampek sudah bisa dilalui semua jenis kendaraan. Tapi kalau arah Jakarta hanya bisa dilalui kendaraan besar saja," ucap Heru saat on air di PRFM 107,5 News Channel, Selasa (25/2/2020).

Khusus di KM 19 Tol Jakarta-Cikampek, Heru menyebut jika arah Cikampek atau Bandung sudah normal bisa dilintasi semua jenis kendaraan. Hanya di lajur menuju Jakarta, kendaraan hanya bisa melintas di lajur 3-4 saja.

"lajur 1-2 di KM 19 masih ada genangan," ujarnya.

Selain di ruas Tol Jakarta-Cikampek, ruas Tol Jagorawi pun dilaporkan tergenang. Menurut Heru, genangan masih ada di Tol Jagorawi tepatnya di Km 3+600, genangan 5-10 cm di lajur paling kiri.

"Tadi pagi saya sampaikan tentang JORR W2 utara sekarang sudah bisa dilintasi kendaraan," sambungnya.

Baca Juga: BNN Sebut Pabrik Narkoba di Cingised Sudah Produksi 4 Juta Butir Pil PCC

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah