Jelang ASO, Segera Cek Sinyal Siaran Digital di Rumahmu dengan Langkah Berikut

31 Agustus 2022, 19:20 WIB
Analog Switch Off (ASO) diterapkan, cek sinyal siaran digital di rumah Anda. /Pexels

PRFMNEWS – Lakukan pengecekan kepada TV dirumah untuk mengetahui apakah bisa menerima sinyal digital ataukah belum.

Seperti yang telah diketahui pemerintah melalui Kominfo menargetkan Analog Switch Off (ASO) rampung pada 2 November 2022.

Oleh karenanya berbagai upaya sosialisasi terkait siaran digital disampaikan kepada masyarakat untuk mempercepat migrasi dari siaran analog.

Baca Juga: Rp608 Triliun Dialokasikan untuk Anggaran Pendidikan Indonesia Tahun 2023

Bagi yang belum mengetahui apakah TV yang ada di rumah bisa menerima sinyal digital atau tidak, maka bisa melakukan langkah berikut:

1. Melalui Aplikasi Sinyal TV digital:

- Download aplikasi sinyal TV digital di Google Play Store.

- Buka aplikasi dan izinkan untuk mengakses lokasi.

- Tap ikon layer atau kotak bertumpuk di kanan atas, dekat ikon zoom in dan zoom out.

- Cek warna yang muncul pada peta.

- Sinyal terkuat adalah merah, sedangkan sinyal lemah berwarna putih.

Baca Juga: Official Kitman Persib, Pak Ajun Meninggal Dunia, Latihan Sore Dibatalkan

2. Melalui laman Siaran Digital

- Buka laman https://siarandigital.kominfo.go.id/informasi/lembaga-penyiaran.

- Cek wilayah.

- Cek jangkauan siaran digital.

Setelah melakukan pengecekan sinyal digital tersebut maka selanjutnya adalah memeriksa TV yang dimiliki apakah bisa menerima sinyal digital atau tidak, dengan cara berikut:

- Buka laman https://siarandigital.kominfo.go.id.

- Pilih menu Perangkat TV Digital.

- Pada pilihan "Pilih Kategori" pilih "Televisi" dan isikan merk televisi beserta model/tipenya.

- Apabila sudah menerima siaran TV Digital, maka keterangan merk dan tipe akan muncul.

TV yang belum bisa menerima sinyal siaran digital maka bisa menggunakan tambahan Set Top Box (STB) yang saat ini sudah banyak tersedia di pasaran dengan berbagai pilihan harga dan fitur.***

Editor: Indra Kurniawan

Tags

Terkini

Terpopuler