Manfaat Asam Jawa untuk Kolesterol dan Cara Penyajiannya, Tips dari Dokter Ema Surya Pertiwi

- 1 Desember 2022, 20:00 WIB
Ilutsrasi Asam Jawa untuk obati kolesterol.
Ilutsrasi Asam Jawa untuk obati kolesterol. /Pixabay/changephoto

Namun, ada tata cara penyajiannya agar dapat memberikan manfaat yang sesuai dibutuhkan tubuh pengidap kolesterol.

Kolesterol yang biasanya disembuhkan dengan mengkonsumsi obat, kini hanya menggunakan asam jawa dan daun maka plak pada pembuluh darah dapat sembuh secara alami.

Baca Juga: Lirik Lagu Berhak Bahagia dari Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar, Mewakili Jeritan Hati Para Ibu

“Ternyata tamarindus indica (asam jawa) itu mempunyai efek Farmokologis dimana pektin dari tamarindus indica punya anti oksidan yang dapat menurunkan kadar kolesterol dan trigliserida,” tutur dr Ema, dikutip prfmnews.id pada Kamis, 1 Desember 2022.

Manfaat asam jawa ketika dikonsumsi ternyata bukan hanya untuk menurunkan kadar kolesterol, tetapi dapat memberikan lemak baik pada tubuh.

“Serta meningkatkan high density lipoprotein atau HDL lemak baik pada tubuh,” ucapnya.

Baca Juga: Kemenko PMK Harap Semua Rumah Sakit Tak Bedakan Layanan Bagi Pasien Peserta BPJS Kesehatan

Menurut dr Ema Surya Pertiwi, daun asam jawa memberikan manfaat yang diperlukan pada tubuh terutama bagi yang mengidap kolesterol.

“Nah kalian bisa menggunakan daun asam sebanyak 12 gram yang direndam dengan air selama 15 menit lalu diminum. Atau menggunakan asamnya sebagai jamu asam jawa, ataupun mencampurkan dalam makanan dan dicemil langsung juga bisa. Enak loh makan tamarin,” tutupnya.***

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x