Akademi Persib Asah Talenta Muda Penjaga Gawang

- 14 Juli 2020, 18:29 WIB
Para kiper  muda yang tengah diasah di Akademi Persib, Selasa (14/7/2020).**
Para kiper muda yang tengah diasah di Akademi Persib, Selasa (14/7/2020).** /Dok Ofisial Persib.

PRFMNEWS - Pelatih kiper Akademi Persib Bandung  Cefi M. Taufik telah menyusun program latihan untuk anak asuhnya.

Bersama pelatih lainnya, Dadang Sudrajat, Cefi membagi para kiper muda Akademi Persib menjadi kelompok kecil berdasarkan kualitas tekniknya.

Akademi Persib, khususnya di Kota Bandung, saat ini memiliki sekitar 20 pemain berusia belasan tahun yang akan ditempa untuk menjadi calon penjaga gawang Diklat Persib.

Baca Juga: Warga Kecamatan Cidadap Kota Bandung Masih Bisa Beraktivitas Meski Diberlakukan PSBM

"Jumlah itu akan kami bagi dan pembagiannya itu nanti menyesuaikan dengan kemampuan pemain. Masing-masing punya kemampuan berbeda, perlakuannya pun beda, " kata Cefi seperti dilansir dari laman resmi Persib, Selasa (14/7/2020).

Pembagian kiper muda Akademi Persib ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas teknik dasar setiap pemain. Di sisi lain, usaha ini juga sebagai bagian dari protokol kesehatan di Akademi Persib.

"Yang paling utama adalah agar masing-masing pemain bisa berkembang karena kalau digabung, kemampuan pemain yang lebih tinggi akan tersendat. Tapi di sisi lain juga pastinya agar tidak terlalu berkerumun, " tambah Cefi. ***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x