Gempa Tektonik Guncang Garut Sore Ini, Getaran Terasa hingga Pangandaran

- 8 Agustus 2021, 18:20 WIB
Info gempa terkini yang terjadi di Garut pada hari ini, Minggu 8 Agustus 2021 sore
Info gempa terkini yang terjadi di Garut pada hari ini, Minggu 8 Agustus 2021 sore /BMKG.

PRFMNEWS - Gempa bumi tektonik menggetarkan wilayah Kabupaten Garut, Jawa Barat, pada sore hari ini, Minggu 8 Agustus 2021.

Gempa tektonik yang melanda wilayah Garut itu terjadi sekira pukul 17.30 WIB.

Menurut catatan BMKG, gempa tektonik yang mengguncang Garut berkekuatan Magnitudo 4,1.

Baca Juga: Jasa Marga Lanjutkan Pemeliharaan Periodik di Ruas Jalan Tol Cipularang dan Padaleunyi

Episenter gempa terletak pada koordinat 7.77 LS dan 107.34 BT.

Titik gempa tepatnya berlokasi di laut pada jarak 55 km Barat Daya Garut pada kedalaman 33 kilometer.

Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi di Garut merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat aktivitas subduksi lempeng Indo-Australia.

Baca Juga: Sudjiwo Tejo Puji Lukisan SBY : Kalau Lagunya Kacangan, Tapi Lukisannya Animatif Banget

Berdasarkan laporan dari masyarakat, gempabumi ini dirasakan di wilayah Cikajang, Cibalong, Singajaya, Cisompet, Pameungpeuk, Sodonghilir (Tasikmalaya), Ciamis dan Pangandaran.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x