Anak-anak SD di Jerman Antusias Belajar Main Gamelan dan Membuat Wayang

- 9 Juli 2023, 10:45 WIB
Anak-anak SD di Jerman antusias memainkan gamelan dan membuat wayang.
Anak-anak SD di Jerman antusias memainkan gamelan dan membuat wayang. /Kemendikbud.go.id

PRFMNEWS - Puluhan siswa SD di Jerman antusias saat diajarkan memainkan gamelan dan membuat wayang dalam lokakarya Gamelan Jawa dan Pembuatan Wayang, 4 Juli 2023 lalu.

Lokakarya yang diselenggarakan oleh Rumah Budaya Indonesia ini diberikan kepada 45 murid kelas lima Sekolah Dasar Katolik St. Franziskus Berlin.

Sesi bermain gamelan dipandu oleh Trinawang Wulansudarga, salah satu seniman yang bertugas di Rumah Budaya Indonesia.

Baca Juga: Raja Belanda Minta Maaf atas Keterlibatan Koloni Mereka dalam Sejarah Perbudakan

Wanita yang sudah malang melintang di dunia seni itu mengajarkan kepada anak-anak bagaimana cara membaca notasi musik serta bagaimana cara memukul gamelan yang baik dan benar.

Wanita yang kerap dipanggil Wawang itu takjub betapa cepat anak-anak itu dapat bermain gamelan.

“Saya terkejut dengan kemampuan mereka yang dalam waktu singkat dapat memainkan gamelan secara selaras,” kata Wawang dikutip dari laman resmi Kemendikbud, Minggu 9 Juli 2023.

Baca Juga: Tragis! Sekolah di Jepang Berubah Jadi Akuarium Raksasa dan Pabrik Sake Karena Kekurangan Murid

Bahkan ada sejumlah murid yang meminta izin kepada gurunya untuk kembali bermain dan belajar bagaimana memainkan gamelan.

Di ruangan lain, anak-anak SD itu juga ikut membuat wayang. Adapun pigura wayang yang dibuat ialah karakter-karakter yang ada di cerita ‘Monyet dan Buaya’.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x