Begini Modus Penipuan Kepada Operator SPBU Cipamokolan Bandung yang Terekam CCTV

- 26 Januari 2022, 10:15 WIB
Ilustrasi SPBU.
Ilustrasi SPBU. /PRFM

PRFMNEWS – Aksi penipuan oleh pembeli bensin terhadap operator SPBU Cipamokolan, Kecamatan Rancasari, Bandung terjadi pada 25 Januari 2022 kemarin.

Saat kondisi ramai, 2 orang pelaku mengantri untuk mengisi bensin Rp15 ribu kemudian membayar dengan uang Rp100 ribu.

Setelah uang Rp100 ribu tersebut diberikan kepada operator, pelaku kemudian meminta uangnya dengan alasan memiliki uang yang pas.

Baca Juga: Waspada! Aksi Copet HP di Pasar Minggu Gasibu Bandung Modus Jatuhkan Rokok, Begini Kronologinya

Pelaku ternyata tidak memiliki uang pas dan seolah telah memberikan lagi uang Rp100 ribu. Operator dibuat sibuk karena diminta bon serta pelaku meminta uang kembaliannya tidak receh.

Saat bon dan kembalian Rp85 ribu telah disiapkan, operator pun meminta uang Rp100 ribu dari pelaku. Namun, pelaku bersikeras bahwa uangnya telah diberikan.

Perdebatan pun terjadi, sampai operator memanggil satpam untuk memeriksa pelaku karena yakin dirinya belum menerima uang.

Baca Juga: Viral Seorang Petugas SPBU Diduga Lakukan Kecurangan

Setelah diperiksa ternyata betul uang Rp100 ribu berada di tangan pelaku. Pelaku kemudian meminta maaf dan membayar bensinnya.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x